Serunya Outbound FJM SKK Migas Sumbagsel di HEHA Puncak Bogor
Peserta outbound dan fun games FJM SKK Migas Sumbagsel mengikuti pertandingan voli giant di HEHA Puncak Bogor, Rabu 25 Oktober 2023. foto: dendi romi/oganilir.co--
Serunya Outbound FJM SKK Migas Sumbagsel di HEHA Puncak Bogor
BOGOR, oganilir.co - Sebanyak 134 wartawan Sumsel dan Jambi yang tergabung dalam Forum Jurnalis Migas (FJM) SKK Migas Sumbagsel mengikuti outbound dan fun games yang digelar di HEHA Puncak, Bogor, Rabu 25 Oktober 2023. Event Organizer (EO) ANANTA yang menjadi pelaksana outbound dan fun games.
MC Riki dari ANANTA EO dari awal hingga akhir acara memandu acara outbound dan fun games. Di awal outbound, peserta diminta melakukan gerakan. Seperti bergandengan tangan dengan teman di sebelah, memberikan salam hormat, bergerak ke kanan dan ke kiri, hingga bergerak ke depan dan ke belakang. MC Riki yang mengatur jalannya acara serta aba-aba.
"Apabila saya menyebut Sudirman, teman-teman harus memberikan salam hormat," kata Riki. Seluruh peserta diminta membuat lingkaran yang diikuti seluruh jurnalis Migas Sumsel dan Jambi.
BACA JUGA:134 FJM SKK Migas Sumbagsel Ikuti Media Gathering
Lomba bakiak dan balap karung tim juga diikuti peserta. Tujuannya tidak lain untuk melihat kekompakan peserta dalam tim. Sebelumnya, peserta diminta membentuk tim yang beranggotakan 8-9 orang.
Pertandingan voli giant juga diikuti peserta. Panitia memberikan waktu 15 menit kepada tim mengikuti pertandingan voli giant. Berapa pun skor akhir jika waktu berakhir menjadi pemenang.
Fun games terakhir diisi dengan membakar tali untuk membuka banner berisikan tulisan "We Are The Team". Salah satu peserta diminta membawa lilin yang sumbunya dibakar untuk menyulut tali selubung banner. Dalam perjalanan, panitia akan melempari pembawa lilin dan yang dilindungi oleh belasan peserta.
"Luar biasa kekompakan tim teman-teman jurnalis SKK Migas Sumbagsel," ujar Riki.
Sumber: