Ketua DPRD Ogan Ilir : Pak Endang, Abdurrahman Sabar Ya, Kalian Berdua Akan Saya Lantik.

Ketua DPRD Ogan Ilir Suharto HS SH--
“Saya meminta dan menyarankan, kepada Saudara Endang PU untuk tidak terlampau emosional dalam menyikapi permohonan jadwal pelantikan, jangan sibuk berkirim surat ke DPP, Ke DPD Provinsi. Fokus saja ke DPRD Ogan Ilir dengan meminta ke anggota Banmus dan pimpinan serta sekwan DPRD untuk sesegera rapat dan menjadwalkan pelantikan PAW,’’tuturnya.
“Dan Kami sebagai pimpinan DPRD Ogan Ilir akan bersikap profesional serta patuh dalam melaksanakan surat keputusan Gubernur tersebut untuk melantik Saudara Endang PU Abdurahman. Sekali lagi bersikap politiklah secara dewasa dan tidak kekanak Kanakan untuk terlalu jauh melibatkan pihak DPP dan DPD Golkar Sumsel ,’’imbuhnya .
BACA JUGA:Pelantikan PAW Aidil Fitri di DPRD Ogan Ilir di Warnai Aksi Demo
Lebih lanjut Suharto menambahkan, bahwa yang bersangkutan tidak perlu takut dan sungkan untuk bertemu dengan dengan para pimpinan DPRD .
“Perlu saya tegaskan, yang mengusulkan Saudara Endang dan Abdurahman untuk dilantik sebagai anggota DPRD Ogan Ilir, adalah saya sendiri selaku Ketua DPRD Ogan Ilir. Jadi Insya Allah apabila Tuhan selalu memberikan kesehatan kepada saya, maka saya akan secepatnya melantiknya sesuai jadwal Banmus yang akan segera Kami bahas bersama dengan pimpinan dan anggota Banmus DPRD lainya ,’’tutupnya (Sid)
Sumber: