BNNK OKI Sambangi Kedinasan Gelar Sosialisasi dan Tes Urine

BNNK OKI Sambangi Kedinasan Gelar Sosialisasi dan Tes Urine

BNNK OKI gelar test urine--

BNNK Sambangi Kedinasan Gelar Sosialisasi dan Tes Urine 

KAYUAGUNG, oganilir.co -  Badan Narkotika Nasional Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) menyambangi kedinasan untuk melakukan sosialisasi P4GN hingga tes urine bagi seluruh pegawai, Selasa 31 Oktober 2023.

Kepala BNNK OKI, AKBP H Gendi Marzanto melalui Sub Koordinator P2M BNNK OKI Ibu Masrohaya L Gaol SKM mengatakan, berterimakasih kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten OKI yang telah meluangkan waktunya untuk mengikuti kegiatan sosialisasi dan tes urin narkotika, kepada pegawai Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten OKI.

Ini nantinya akan dilaporkan kepada Presiden Republik Indonesia sebagai implimentasi Inpres No 2 tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional P4GN yang dilakukan oleh Pemkab OKI melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten OKI.

Ia bersama personil P2M melakukan Pelaksanaan Sosialisasi P4GN dan Tes Urine di Instansi Pemerintah Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten OKI, dalam rangka pelaksanaan kegiatan pemberdayaan masyarakat anti narkoba yang diikuti oleh pegawai Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten OKI.

BACA JUGA:Pemkab OKI Pantau Harga Pangan Guna Kendalikan Inflasi

Terpisah, Kepala Dinas  Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten OKI, Arie Mulawarman melalui  Hadi Oktarisman, SIP MSi , sangat mengapresiasi pelaksanaan sosialisasi anti narkoba dan tes urine narkotika pegawai Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten OKI.

Semoga dengan kegiatan ini dapat memberikan edukasi kepada pegawai tentang pentingnya P4GN sehingga dapat menekan laju penyalahgunaan serta peredaran gelap narkotika di wilayah Kabupaten OKI khususnya di lingkungan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten OKI.

Setelah sambutan dari kedua belah pihak kemudian dilanjutkan dengan paparan oleh Penyuluh Narkoba Ahli Pertama BNNK OKI Bapak Muhammad Al Ridho, S.Psi.

Selanjutnya pemeriksaan Urine pegawai Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten OKI dilakukan terhadap 16 orang dan tidak ada yang teridikasi penyalahgunaan narkoba.

Sumber: