Tecno Spark 20 Pro Plus Meluncur, Layar Lengkung dengan Bezel yang Tipis

Selasa 02-01-2024,16:56 WIB
Editor : Karandas

Tecno Spark 20 Pro Plus Meluncur, Layar Lengkung dengan Bezel yang Tipis

oganilir.co - Tecno Spark 20 Pro Plus nampak sebentar lagi bakal resmi meluncur, hal ini lantaran ponsel ini sudah muncul di situs resmi Tecno Mobile Global. 

TECNO Spark 20 Pro Plus (Spark 20 Pro+) merupakan varian tertinggi yang diperkenalkan oleh TECNO sekitar kurang dari dua minggu yang lalu. Dalam pengumumannya tersebut, disebutkan kalau smartphone mereka ini mengusung desain layar yang melengkung atau curved di sisi kanan dan kirinya, dengan ukuran bezel yang terlihat tipis. Tentunya desain layarnya ini membuat tampilan dari Spark 20 Pro Plus ini menjadi lebih mewah dan berkelas.

Desain mewah ini ternyata masih berlanjut ke bagian belakangnya, apalagi salah satu varian warna dari smartphone ini disebutkan menggunakan material yang terbuat dari kulit sintetis. Sedangkan untuk varian warna lainnya, menggunakan finishing yang terlihat seperti kaca. Untuk varian warnanya terdiri dari Temporal Orbits, Lunar Frost, Radiant Starstream dan opsi yang berbahan kulit yaitu Magic Skin 2.0 Green.

Spesifikasi Tecno Spark 20 Pro Plus 

Smartphone ini memiliki dimensi 164,65 x 75,04 x 7,55 mm. Tecno tidak merinci berapa bobot dari ponsel terbarunya itu.

BACA JUGA:Tecno Spark GO Mirip iPhone 15 Pro, Harga Bersahabat untuk Pelajar

Layar Tecno Spark 20 Pro Plus menggunakan jenis AMOLED 6,78 inci dengan resolusi Full HD Plus (1.080 x 2.436 piksel), refresh rate adaptif 120 Hz, sisi melengkung (curved), PWM dimming 2.160 Hz, dukungan warna 1,07 miliar, dan kecerahan maksimum 1.000 nits.

Tecno Spark 20 Pro Plus ditenagai MediaTek Helio G99 Ultimate yang kemungkinan merupakan versi overclock dari Helio G99.

Chip delapan inti (octa-core) tersebut memiliki dua unit CPU Cortex-A76 (clockspeed 2,2 GHz) dan enam unit CPU Cortex-A55 (2 GHz). Pengolah grafis (GPU) yang digunakan adalah Mali-G57 MC2. 

Tecno Spark 20 Pro Plus memadukan Helio G99 Ultimate dengan RAM 8 GB dan media penyimpanan (storage) 256 GB. 

BACA JUGA:Tecno Pova 5 Turun Harga, Mungkin Anda Mau Ganti Smartphone?

Di sektor fotografi, Tecno Spark 20 Pro Plus dibekali kamera utama 108 MP (f/1.75), dengan in-sensor zoom 3x. Terdapat dua kamera lain di bagian punggung, tapi spesifikasinya belum diumbar oleh Tecno. 

Trio kamera ini dimuat dalam modul berbentuk bulat yang diletakkan di kiri atas ponsel. Di sebelah kiri modul, terdapat lampu Dual LED flash.

Fitur fotografi yang didukung kamera utama tersebut terbagi menjadi Super Flash Light, Dual Video, Slow Motion, dan 2K Video.

Kategori :