Sepak Terjang 5 Begal Penyuka Sesama Jenis di Kota Palembang, Beroperasi 3 Bulan Sudah Banyak Makan Korban

Selasa 08-11-2022,09:33 WIB
Editor : Julheri

"Benar, anggota Pidum bersama Tekab 134 kami berhasil mengungkapkan lima pelaku yang  diantaranya merupakan pelaku utama," kata Haris Dinzah usai pres realese di Mapolrestabes Palembang, Senin 7 November 2022. 

Haris Dinzah mengungkapkan, bila modus yang dilakukan pelaku ini menggunakan aplikasi dating chat yang targetnya adalah penyuka sesama jenis. 

"Dari hasil interogasi kepada mereka bahwa sudah ada tiga orang korban yang targetnya penyuka sesama jenis. Yang menawarkan treatment sepong, tapi pada saat pelaku mau buka baju keempat temannya sudah bersiap menggerebek korban," ujar Haris Dinzah. 

BACA JUGA:Geledah Kantor Bawaslu, Jaksa Penyidik Kejari Ogan Ilir Sudah Kantongi Izin dari Pengadilan Negeri Kayu Agung

Selanjutnya keempat pelaku langsung merampas handphone milik korban dan motornya. 

"Sudah ada 6 handphone yang kita amankan milik korban dan juga motor. Yang rencananya akan dijual mereka senilai 1,2 juta rupiah," ungkap Haris Dinzah. 

Haris Dinzah menuturkan, bila kelima orang pelaku ini sering beraksinya di wilayah Rusun, Puncak Sekuning dan pada Minggu 6 November 2022 malam kembali melakukan aksinya. 

"Alhamdulillah kelima tersangka sudah diamankan. Atas tindakan tersebut pelaku terjerat pasal 365 KUHP dengan ancaman hukuman 12 tahun penjara," jelas Haris Dinzah. 

BACA JUGA:Longsor Menghancurkan Dapur dan WC Rumah Asmila di Kota Lubuklinggau, Berharap Segera Ada Bantuan Pemerintah

Sementara, pelaku Wahyu menambahkan bahwa dirinya tak mematok tarif untuk dating chat kepada korban. 

"Kita tidak menarik bayaran, karena suka sama suka. Dan telah menjalani ini tiga bulan lamanya," terangnya. (afi/air/ce1)

Kategori :