KAYUAGUNG, oganilir.co - Selama dua minggu dilakukan persiapan akhirnya Kamis 12 September 2024, siswa Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Tanjung Lubuk, Kabupaten OKI menampilkan Project Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).
Kepalq SMAN 1 Tanjung Lubuk, Husnul Yaqin SPd MPd mengungkapkan, untuk kegiatan kali ini diikuti kelas X dengan membuat majalah di dinding. Sementara Kelas XI ada busana daur ulang dari kantong plastik, daun, dan koran bekas.
"Alhamdulillah hasilnya bagus dan siswa sangat antusias menampilkan karyanya," kata Husnul Yaqin.
Kali ini tema yang diangkat "Dengan Demokrasi dan Gaya Hidup Berkelanjutan". Program ini digelar satu kali dalam satu semester. Jadi dalam satu tahun dua kali digelar.
Masih kata dia, P5 merupakan upaya untuk mendorong tercapainya profil pelajar Pancasila dengan menggunakan paradigma baru melalui pembelajaran berbasis projek.
"Anak-anak semakin semangat dan berkreativitas," imbuhnya.
Dengan menjalankan P5, pendidik diharapkan dapat menemani proses pembelajaran peserta didik untuk dapat menumbuhkan kapasitas dan membangun karakter luhur sebagaimana yang dijabarkan dalam profil pelajar Pancasila.
Projek penguatan profil pelajar Pancasila tidak hanya fokus pada kemampuan kognitif, tetapi juga sikap dan perilaku sesuai jati diri sebagai bangsa Indonesia sekaligus warga dunia.