VF 5 Meluncur Bulan Depan, Bakal Saingi Air EV di Tanah Air

VF 5 Meluncur Bulan Depan, Bakal Saingi Air EV di Tanah Air

VF 5--

VF 5 Meluncur Bulan Depan, Bakal Saingi Air EV di Tanah Air

oganilir.co - Perusahaan otomotif asal Vietnam, VinFast akan meluncurkan mobil terbarunya dengan model VF 5 di pasar Indonesia bulan Februari nanti, tepatnya pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

Pada ajang bergengsi tahunan itu VinFast memastikan akan memperkenalkan beberapa mobil listrik terbaru mereka ke pencinta roda empat yang ada di tanah air.

"Tentu dengan masuknya VinFast ke Indonesia, akan memberikan warna baru dan banyak pilihan pasar elektrifikasi di Indonesia," ungkap Direktur Penjualan dan Jaringan VinFast Indonesia Surachman Nugroho saat ditemui media di Jakarta, baru-baru ini.

VF 5 diklaim sebagai mobil listrik pertama yang memiliki harga cukup kompetitif dengan Wuling Air Ev yang saat ini menjadi kendaraan listrik termurah dan paling banyak digunakan di Indonesia.

BACA JUGA:Sukses Luncurkan Mobil Listrik SU7, Xiaomi Kembangkan Varian Hybrid

Surachman Nugroho meyakini, bahwa mobil VF 5 akan banyk peminat dan disambut baik di Indonesia.

Itu karena mobil listrik besutan VinFast tersebut sudah menerima masukan berbagai pihak dan menyamakan akan kebutuhan di tanah air.

Kehadiran VinFast di Indonesia tidak hanya fokus pada penjualan, mereka akan membantu pemerintah untuk mendorong penggunaan kendaraan elektrik di Indonesia.

Sebagai informasi, Wuling Air Ev dijual di Indonesia mulai dari harga Rp 206 juta hingga Rp 299,5 juta, tergantung varian yang dipilih.

BACA JUGA:Wuling Alvez Tampil Stylish dan Futuristik, Sajikan Kenyamanan Berkendara

jika dilihat harga VinFast VF 5 dibanderol dengan harga VND 468 juta atau setara dengan Rp 297,6 juta.

Mobil listrik itu ditopang baterai berkapasitas 37,23 kWh, perusahaan mengklaim hanya butuh waktu 30 menit untuk mengisi daya kendaraan tersebut dari 10 hingga 70 persen.

Dapur pacu VF 5 dapat menghasilkan tenaga sebesar 134 hp dan torsi 135 Nm, mobil ini diklaim dapat menjelajah hingga ratusan kilometer atau lebih pastinya adalah 324 ketika baterai dalam kondisi terisi penuh.

Sumber: