Sulastri Irwan Ucap Terima Kasih pada Kapolri dan Kapolda Malut usai Mabes Polri Tambah Satu Kuota Penerimaan

Sulastri Irwan Ucap Terima Kasih pada Kapolri dan Kapolda Malut usai Mabes Polri Tambah Satu Kuota Penerimaan

Sulastri Irwan ucap terima kasih pada kapolri dan kapolda malut usai mabes polri tambah satu kuota penerimaan penamalut/OGANILIR.CO.--

TERNATE, OGANILIR.CO - Khusus untuk Sulastri Irwan, Mabes Polri akhirnya menambah satu kuota.

Ya, kuota penerimaan untuk Polwan.

Sulastri Irwan, calon Polwan anak petani dari Kabupaten Kepulauan Sula itu akhirnya diterima.

Dia resmi menjadi calon siswa (casis) bintara Polri.

BACA JUGA:Banjir Bandang Landa Kota Batu OKU Selatan Sumsel, Rendam 7 Desa Ratusan Warga Mengungsi Cari Dataran Tinggi

Padahal sebelumnya, Sulastri Irwan dinyatakan tidak lolos gegara faktor usia.

Meski lulus pantauan akhir (pantukhir) dengan peringkat 3 terbaik.

Sulastri Irwan akhirnya dilolosan Polda maluku Utara sebagai casis Bintara Polri Gelombang ll 2022.

Kapolda Malut Irjen Pol Midi Siswoko mengatakan Sulastri Irwan dan Rahima Melani Hanafi dinyatakan lolos.

BACA JUGA:Rampok Wisatawan di Jembatan Ampera Kembali Ditangkap, Ternyata Residivis yang Sudah Enam Kali Masuk Penjara

Keduanya akan menjadi casis bintara. 

"Ada berbagai pertimbangan dan diskusi Polda Malut dengan Mabes Polri dan perlu disampaikan ke publik," ujarnya.

"Untuk casis Sulastri dan Rahima, kami nyatakan lulus," katanya.

Konferensi pers berlangsung di Mapolda Maluku Utara, Senin, 14 November 2022.

Sumber: