OPPO A38 Vs Realme C53, HP Entry Level Mana yang Lebih Unggul?

OPPO A38 Vs Realme C53, HP Entry Level Mana yang Lebih Unggul?

OPPO A38 Vs Realme C53--

OPPO A38 memiliki kamera utama 50 MP (f/1.8) yang didukung kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) serta kamera portrait 2 MP (f/2.4). 

BACA JUGA:Vivo Y27s Vs Samsung Galaxy A05s, HP Entry Level Mana yang Mendominasi?

Sementara itu kamera depannya dibekali resolusi 5 MP (f/2.2). Baik kamera belakang maupun depan mampu merekam video hingga 1080p di 30 fps.

Untuk sektor fotografi, memiliki kamera AI beresolusi 50MP dengan bukaan f/1.8 dan lensa 5MP di Realme C53 dapat dengan mudah menangkap detail yang jelas dan menghasilkan foto dengan piksel yang besar. Kamera depan 8 MP.

Beragan fitur pendukung seperti Mode 50MP, Night Mode, Pro, Timelapse, Portrait Mode, Filter, dan Slow Motion memungkinkan pengguna menghadirkan foto yang lebih beragam.

Hardware 

BACA JUGA:OPPO A38 Vs Vivo Y17s, Selisih Harga Rp 200 Ribu Mending Pilihan Mana?

Pada aspek hardware, OPPO A38 ditenagai chipset MediaTek G85 yang menawarkan CPU dengan kecepatan hingga 2.0 GHz. Selain itu, chip ini juga memiliki GPU Mali-G52 untuk menunjang kebutuhan grafis ponsel.

Chip yang dirancang dengan fabrikasi 12 nm itu dipadukan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan 128 GB. RAM-nya dapat diperluas sampai 4 GB dengan meminjam sementara kapasitas penyimpanan ponsel. Jadi total RAM yang bisa didapat pengguna adalah sampai 8 GB.

Selain itu, pengguna juga bisa memperluas penyimpanannya sampai 1 TB, dengan memakai kartu microSD.

Dapur pacu Realme C53 C53 ditenagai Chipset UNISOC Tiger T612. Chip ini memiliki CPU Octa-core clockspeed 1.8 GHz. Untuk sistem grafis dijalankan Mali-G57.

BACA JUGA:iPhone 13 Pro Max Vs Samsung Galaxy S22 Ultra, HP Flagship Mana yang Terbaik?

Chipset tersebut tentunya dipadukan dengan RAM 6/8 GB dengan memori internal (storage) 128/256 GB. 

Software

Pada bagian software, sistem operasi (OS) OPPO A38 dijalankan Android 13 yang dipoles antarmuka ColorOS 13.1.

Sumber: