Emas Digadai Awal Ramadan, Ditebus untuk Dipakai Lebaran

Emas Digadai Awal Ramadan, Ditebus untuk Dipakai Lebaran

Nasabah Pegadaian Unit Kayuagung. foto: Nisya/SEG--

Emas Digadai Awal Ramadan, Ditebus untuk Dipakai Lebaran 

KAYUAGUNG, oganilir.co - Menjelang Hari Raya Idulfitri 1445 H, banyak nasabah menebus barang gadaian di Unit Pegadaian Kayuagung, Senin 1 April 2024. Barang yang ditebus didominasi jenis perhiasan.

Pengelola Unit Pegadaian Kayuagung, Siti Meilisa mengatakan, saat ini merupakan puncaknya dan ada peningkatan 50 persen dibandingkan hari biasanya nasabah yang melakukan transaksi.

"Kalau awal Ramadan banyak yang gadai. Kalau sekarang banyak yang tebus," kata Siti Meilisa.

Karena seperti di awal Ramadan para nasabah ini ada yang melakukan peminjaman untuk modal usaha. Seperti mereka yang menjaminkan BPKB kendaraan. Tapi sekarang sudah ada yang menebusnya.

BACA JUGA:Catat, ini Simulasi Pembayaran KUR Pegadaian Syariah Rp 10 Juta

"Saat ini dalam sehari ada sekitar 50 transaksi yang melakukan pelunasan. Karena mungkin mendekati Lebaran, jadi mereka membutuhkan perhiasan di hari Lebaran," ujarnya.

Siti Meilisa menegaskan bahwa Pegadaian Unit Kayuagung akan beroperasional hingga Sabtu 6 April mendatang. Karena sekarang ini sudah masuk puncaknya dan libur Lebaran.

Ranti, salah nasabah Pegadaian Unit Kayuagung mengaku, sengaja memilih Pegadaian tempat menggadaikan perhiasan karena cepat prosesnya. Misalnya, menggadaikan emas setengah suku dan meminjam uang Rp2 juta selama 15 hari, bunganya kecil hanya 1,2 persen. Jadi sekarang ia melakukan penebusan. Uang untuk membayar emas yang digadai sudah ada. Sementara nanti emasnya bisa dipakai saat Lebaran.

"Beli emas mahal sekarang jadi tebus aja emas yang digadaikan," tandasnya.

Sumber: