Tim Macan Komering Polres OKI Bubarkan OT, ini Penyebabnya
Tim Macan Komering membubarkan hajatan OT di Desa Rantau Durian, Selasa 11 Juni 2024 dini hari WIB. --
Tim Macan Komering Polres OKI Bubarkan OT, ini Penyebabnya
KAYUAGUNG, oganilir.co - Timsus Macan Komering Polres Ogan Komering Ilir (OKI) kembali beraksi. kali ini tim yang dipimpin Iptu Djunaidi SH mem-back up Polsek Lempuing Jaya untuk melakukan pembubaran orgen tunggal, Selasa 11 Juni 2024.
Tim gabungan ini melakukan pembubaran orgen tunggal di Dusun II, RT 02, Desa Rantau Durian II, Kecamatan Lempuing Jaya, Kabupaten OKI, Selasa 11 Juni 2024 sekitar pukul 02.30 WIB.
Kapolsek Lempuing Jaya Iptu Samuel SH MH membenarkan hal tersebut. "Ya kita telah melakukan pembubaran hiburan organ tunggal remik di Desa Rantau Durian. organ tunggal tersebut memainkan musik remik dalam acara resepsi pernikahan yang digelar oleh suadari D (40)," kata Samuel.
Saat dilakukan pembubaran, pihaknya juga mengamankan MR (21) yang kedapatan membawa senjata tajam saat dilakukan pemeriksaan oleh anggota.
BACA JUGA:Kecelakaan Kerja di PT OKI Pulp and Papers Mills, ini Kata Kapolres OKI
Barang bukti lain yang diamankan berupa satu unit Keyboard organ tunggal berikut tukang pikulnya suadara K. "Kita amankan yang selanjutnya keduanya kita bawa ke Polres OKI untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Kita juga menghimbau kepada masyarakat terkait maklumat dari Kapolda Sumsel tentang larangan musik remix dan himbauan tentang larangan musik remik dari Bupati OKI," pungkasnya.
Sumber: