Lantik Pengprov PTMSI DIY, Ketum PB PTMSI Minta Kejar Ketertinggalan Prestasi

Lantik Pengprov PTMSI DIY, Ketum PB PTMSI Minta Kejar Ketertinggalan Prestasi

Peter Layardi Lay bersama pengurus Pengprov PTMSI DIY usai pelantikan. foto: istimewa--

Lantik Pengprov PTMSI DIY, Ketum PB PTMSI Minta Kejar Ketertinggalan Prestasi

YOGYAKARTA, oganilir.co - Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PB PTMSI) Peter Layardi Lay melantik pengurus Pengprov PTMSI Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Ahad 28 Juli 2024 di aula DPRD DIY. 

Ir Atmaji yang menakhodai PTMSI DIY dilantik sebagai ketua Pengprov PTMSI provinsi daerah istimewa itu.

Dalam sambutannya, Ketua Umum PB PTMSI Peter Layardi Lay meminta kepada Atmaji dan jajarannya untuk merangkul penghobi dan petenis meja DIY yang selama ini terpecah akibat dualisme kepengurusan PTMSI. Saat ini tidak ada lagi dualisme pengurus tenis meja. Yang ada hanya PB PTMSI yang diakui oleh pemerintah dan sah secara hukum.

"Pak Atmaji harus merangkul semua insan tenis meja di DIY untuk memajukan prestasi tenis meja di tingkat nasional," kata Peter Layardi.

BACA JUGA:Hari Ketiga Coaching Clinic Olympian Tenis Meja di Pelatnas PB PTMSI: Atlet Digembleng Bola Banyak

Dia mengakui prestasi tenis meja DIY saat ini tertinggal oleh provinsi lain di Pulau Jawa. Apakah itu Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, hingga DKI Jakarta. "Pak Atmaji punya PR untuk mengejar ketertinggalan prestasi tenis meja DIY di Pulau Jawa," ujarnya. 

Sementara itu Ketua Pengprov PTMSI DIY Ir Atmaji menyatakan bahwa dirinya akan melakukan konsolidasi dan merangkul semua insan tenis meja di DIY. Apakah itu atlet, pelatih, hingga penghobi tenis meja.

"Kita akan mengejar ketertinggalan prestasi tenis meja DIY agar sama dengan kekuatan provinsi lainnya di Pulau Jawa," tukasnya.  

Sumber: