Karnaval Budaya Prabumulih Digelar, Ribuan Warga Tumpek Blek
Karnaval Budaya Kota Prabumulih, Senin 19 Agustus 2024. Foto: dian/SEG--
PRABUMULIH, oganilir.co - Jl Jenderal Sudirman Kota PRABUMULIH, mulai dari kawasan kompleks Pertamina Hulu Rokan (PHR) Zona 4 - Simpang Bawah Kemang - Pasar Tradisional Modern (PTM) - Tugu Kecil - Simpang Relly Tugu Serangan Balas, dipadati ribuan warga.
Terutama di kawasan panggung kehormatan di depan kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) ribuan manusia tumpah ruah menyaksikan karnaval budaya yang diadakan Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih, Senin, 19 Agustus 2024.
Dewi, salah satu warga Kota Prabumulih mengaku sejak pagi sudah bersiap menyaksikan karnaval. "Setiap tahun selalu nonton karnaval. Rugi rasanya kalau tidak nonton. Apalagi ini agenda setahun sekali," kata Dewi.
Tak sendirian, dia menonton karnaval bersama keluarga dan keponakannya. "Bawa bontot juga, biar tidak jajan sembarangan," ujarnya.
Ditambahkan Rina, dia mengaku sengaja datang ke Prabumulih untuk menonton karnaval bersama anak dan suami. "Kami sengaja datang ke Prabumulih untuk menonton karnaval," ujar warga Kabupaten Ogan Ilir itu.
Senada diungkap Eka, warga Muara Enim itu juga sengaja datang ke Prabumulih untuk menyaksikan karnaval. "Karena seru dan ramai. Setiap tahun tak pernah ketinggalan, selalu menonton karnaval di Prabumulih," sebutnya.
BACA JUGA:Peringati HUT RI ke-79 Tahun, Pemkot Prabumulih Akan Gelar Karnaval Budaya
Diketahui, karnaval budaya merupakan salah satu acara yang sangat dinanti masyarakat Prabumulih dan masyarakat tetangga perbatasan Prabumulih seperti PALI, Muara Enim, Ogan Ilir dan lainnya.
Tahun ini, karnaval budaya diramaikan oleh 47 barisan. Masing-masing 20 barisan dari tingkat SMP, 19 barisan dari SMA sederajat dan 8 barisan dari kategori umum.
Dari total 47 peserta tersebut, sedikitnya ada 33 barisan yang membawa rombongan drumband untuk memeriahkan acara dan mengiringi para peserta lainnya.
Drumband dalam karnaval menjadi salah satu yang sangat dinanti serta paling ditunggu oleh masyarakat yang akan menyaksikan.
Berdasarkan pantauan, sejak pukul 06.00 WIB barisan pembuka yakni barisan pembawa bendera dan barisan polisi cilik sudah standby di tak jauh dari panggung kehormatan.
Sementara itu, dengan dilaksanakannya Karnaval, Jalan Sudirman juga dilakukan penutupan hingga kegiatan selesai atau sekita pukul 18.00 WIB.
BACA JUGA:Meriah! Warga Desa Kijang Ulu Gelar Karnaval
Sumber: