Gelar Rapat Perdana Dengan Dewan Pengawas, PD Petrogas Ogan Ilir Bukukan Laba di Semester 1 tahun 2021

Gelar Rapat Perdana Dengan Dewan Pengawas, PD Petrogas Ogan Ilir Bukukan Laba di Semester 1 tahun 2021

Foto Dok--

OGAN ILIR, OGANILIR.CO - PD Petrogas Ogan Ilir menggelar rapat perdana bersama dengan Dewan Pengawas yang baru bertugas beserta Bagian Perekonomian dan SDA Setda Kabupaten Ogan Ilir pada hari Selasa, 14 September 2021 bertempat di kantor Bagian Perekonomian & SDA Setda Kabupaten Ogan Ilir.

Kesempatan ini menjadi momen silaturahim sekaligus sinergi antara Dewan Pengawas, Bagian  Perekonomian dan SDA Setda Kabupaten Ogan Ilir dan manajemen PD Petrogas Ogan Ilir. 

Dalam kesempatan ini Plt. Direktur PD Petrogas Ogan Ilir Muhammad Aditya Pratama menyampaikan progress dari proses restrukturisasi perusahaan yang telah dijalankan sejak akhir tahun 2019 dalam rangka penyehatan dan peningkatan kinerja perusahaan.

Restrukturisasi yang dilakukan mencakup seluruh aspek perusahaan, termasuk legalitas, manajemen, operasional, keuangan, bisnis dan sumber daya manusia.

BACA JUGA:DPR Geram dan Tegaskan Rumah Sakit Tidak Boleh Lagi Pulangkan Pasien Sebelum Sembuh, BPJS Hanya Juru Bayar

BACA JUGA:Jalan Tol Trans Sumatera. Urat Nadi Baru Ekonomi Warga ke Pulau Jawa, Pengusaha Pempek Sangat Terbantu

Beberapa catatan penting yang disampaikan oleh Plt. Direktur PD Petrogas Ogan Ilir antara lain pada aspek legalitas perusahaan melakukan perubahan badan hukum menjadi Perseroan Daerah sesuai dengan ketentuan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku di mana saat ini Peraturan Daerah yang mengatur tentang perubahan dimaksud telah disetujui oleh DPRD Kabupaten Ogan Ilir dan menunggu tahapan selanjutnya untuk bisa direalisasikan. 

Pada aspek operasional, di awal tahun 2021 perusahaan menerima penghargaan dari Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral atas keberhasilan perusahaan dalam melakukan aktivasi ke seluruh 4.526 Sambungan Rumah (SR) jaringan distribusi gas bumi melalui pipa yang dibangun oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral di Kabupaten Ogan Ilir di tahun 2020. 

Hal ini menjadi pencapaian yang menggembirakan karena menjadikan Petrogas Ogan Ilir sebagai perusahaan pengelola jaringan gas bumi yang pertama kali berhasil melakukan aktivasi tepat waktu sepanjang sejarah pembangunan jaringan gas bumi untuk rumah tangga di seluruh Indonesia oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.

Pada aspek keuangan, selain berhasil mengimplementasikan sistem keuangan yang akuntabel dan transparan, kabar gembira juga hadir dari kinerja keuangan perusahaan, pada Semester 1 tahun 2021   perusahaan berhasil membukukan laba untuk kali pertama sejak berdirinya perusahaan. 

BACA JUGA:Jalan di Muratara Ini Layaknya Kubangan Kerbau, Mendukung Ekonomi Tapi Tak Terjamah Pembangunan

Hal ini disambut baik oleh seluruh stakeholder dan menjadi catatan penting dari proses penyehatan dan peningkatan kinerja perusahaan (*)

 

Sumber: