Wabup Ardani Hadiri Haflah ke 60 Madrasah Jami’iyah Islamiyah Tanjung Pinang
Wabup H Ardani mengalungkan gordon pada cara Haflah--
Wabup Ardani Hadiri Haflah ke 60 Madrasah Jami’iyah Islamiyah Tanjung Pinang
OGANILIR.CO-Wakil Bupati Ogan Ilir H.Ardani S.H.,M.H di dampingi oleh Ketua I TP-PKK OI, Kemenag Ogan Ilir menghadiri haflah ke 60 yayasan pendidikan Madrasah Jami’iyah Islamiyah, Desa Tanjung Pinang Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir.
Acara juga diwarnai penyerahan Ijazah kepada siswa-siswi yang lulus pada Tingkat Raudhatul Atfal (RA), Madrasah Diniyah (Madin), Taman Pendidikan Al-qur’an (TPA), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan SMA.
Acara Haflah i diawali dengan pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur'an, pengalungan secara simbolis oleh Wakil Bupati Ardani, mauidoh hasanah, do'a, penyerahan ijazah sebanyak 48, dan penutup.
BACA JUGA:Haflah Ponpes Ittifaqiah Di Hadiri Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan
Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani menyampaikan, kepada semua santri yang telah menyelesaikan pendidikannya, tentu semua itu tidak lepas dari perjuangan, dukungan dan do’a dari orang tua dan bapak ibu guru.
Oleh karena itu , sudah sepatutnya para siswa untuk berterima kasih kepada orang tua dan bapak ibu guru atas semua dedikasi selama mengikuti pendidikannya.
"Teruslah berdo’a mohon petunjuk, bimbingan, perlindungan dan takdir yang baik kepada Allah SWT agar kalian dapat melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Makin tinggi pendidikan kalian nanti, hendaknya makin berbakti dan hormat kepada kedua orang tua dan bapak ibu guru, " pintanya
BACA JUGA:Wabup H Ardani Hadiri Haflah dan Milad Ponpes Darul Funun Ogan Ilir
Selain itu Wabup juga menambahkan begitu penting dalam belajar ilmu agama selain menambah wawasan di keagamaan ini juga merupakan kontrol bagi anak muda di zaman modern ini.
Di akhir acara haflah, ada penyerahan ijazah dan diterimakan kepada setiap santri yang didampingi oleh wali muridnya masing-masing di atas panggung. Pertanda kalau mereka telah lulus.(Sid)
Sumber: