Warga Musi Rawas Temukan Jejak Kaki Gajah Liar, BKSDA : HTI Lakitan Memang Habitatnya

Warga Musi Rawas Temukan Jejak Kaki Gajah Liar, BKSDA : HTI Lakitan Memang Habitatnya

Foto istimewa dari warga--

Warga Musi Rawas Temukan Jejak Kaki Gajah Liar, BKSDA: HTI Lakitan Memang Habitatnya

 

 

MUSI RAWAS, oganilir.co - Beredarnya pemberitaan gajah liar memasuki permukiman warga, di SP5 Hutan Tanam Industri (HTI) kecamatan Muara Lakitan, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumsel, mendapat respons langsung BKSDA.

        

BKSD Provinsi Sumsel melalui Kepala SKW I Sekayu Martialis Puspito, tegaskan HTI Lakitan memang tempatnya habitat gajah liar.

                  

"Kita belum dapat informasinya soal gajah liar masuk ke permukiman warga, tapi setahu kami HTI benakat Semangus dilakitan itu memang habitatnya gajah. Di sana itu memang banyak gajahnya," kata Martialis Puspito, Senin 31 Juli 2023.

                          

Pihaknya menegaskan, akan melakukan koordinasi secara langsung dengan BKSD di Kabupaten Lahat yang membawahi wilayah Kabupaten Musi Rawas. Martialis Puspito menegaskan, gajah gajah liar di HTI Muara Lakitan, memang sudah lama menempati HTI benakat semangus, dan populasinya saat ini berjumlah puluhan ekor.

 BACA JUGA:Geger, Semburan Minyak Mentah Mengalir ke Pemukiman Warga, Kawatir jadi Lapindo                                 

"Pantauan terakhir itu 40-50 ekor populasi gajah yang ada disana. Memang HTI Benakat Semangus, berbatasan langsung dengan wilayah Mura-Muba. Selain itu disana juga ada perusahaan seperti PT MHP yang bergerak dibidang kayu akasia," jelasnya.

                                           

BKSDA mengaku akan melakukan penelusuran terlebih lanjut informasi soal gajah di wilayah Muara Lakitan tersebut. Apakah gajah gajah itu, memang memasuki areal perkebunan, permukiman warga atau gajah itu terganggu akibat aktivitas warga yang merusak habitat mereka.

Sumber: