Romi Yudhistira Meninggal Kecelakaan, Ayah-Adik Wakili Wisuda

Romi Yudhistira Meninggal Kecelakaan, Ayah-Adik Wakili Wisuda

Lukman Hadi dan Wahyu Prasetya mewakili almarhum Romi Yudhistira yang meninggal kecelakaan sehari sebelum wisuda di Jalintim Palembang-Betung, Selasa 22 Agustus 2023. foto: SEG--

Romi Yudhistira Meninggal Kecelakaan, Ayah-Adik Wakili Wisuda

OGAN ILIR, oganilir.co - Almarhum Romi Yudhistira, guru MTs Negeri 1 Betung yang meninggal bersama istrinya setelah ditabrak truk tangki modifikasi minyak di Jalintim Palembang-Betung, Selasa 22 Agustus 2023 pukul 05.55 WIB, hari ini Rabu 23 Agustus jadwalnya mengikuti wisuda di auditorium Unsri Indralaya. 

 

Ya, Romi Yudhistira dan istrinya tewas dalam kecelakaan saat akan menghadiri yudisium Selasa 22 Agustus 2023. Romi merupakan mahasiswa S2 FKIP Unsri yang akan diwisuda hari ini. 

 

Ayah kandung almarhum Romi Yudhistira, Lukman Hadi dan putranya Wahyu Prasetya menghadiri prosesi wisuda mewakili anaknya.

 

Nama Romi Yudhistira dipanggil ke podium wisuda, menjadi momen yang penuh dengan makna dan emosi. Sang ayah dan adik almarhum Wahyu Prasetya naik ke panggung untuk menerima ijazah. Wahyu sengaja membawa potret kakaknya menerima ijazah. 

BACA JUGA:Pasutri Tewas Ditabrak Truk Tangki Minyak Modifikasi, Sehari Sebelum Yudisium S2

 

Dengan berpakaian lengkap serba toga dan selempang bertuliskan pujian. Ayah Romi Yudhistira dan sang adik Wahyu Prasetya disambut hangat oleh Rektor Unsri, Prof Dr Ir H Anis Sagaff MSCE. IPU. ASEAN. Eng.

Lalu, dekan FKIP Dr Hartono MA, Asisten I Setda Pemerintah Provinsi Sumsel Dr Edwar Chandra, serta sejumlah guru besar Unsri lainnya yang berada di panggung menatap ayah dan adik almarhum Romi Yudhistira.

 

“Kami hadir di sini untuk merayakan pencapaian anak kami yang terkasih, almarhum Romi. Ini adalah cara kami memberikan penghormatan terakhir dan kenangan indah bagi beliau,” kata Lukman Hariadi, ayah Romi, dengan suara yang penuh emosi.

Sumber: