Ditinggal Menyadap Karet, Modal untuk Hajatan Anak Digasak Maling

Ditinggal Menyadap Karet, Modal untuk Hajatan Anak Digasak Maling

Petugas Piket SPKT Polres Banyuasin mendatangi TKP rumah Suba'i yang disatroni maling, Jumat 8 September 2023. foto: istimewa--

Ditinggal Menyadap Karet, Modal untuk Hajatan Anak Digasak Maling

BANYUASIN, oganilir.co - Ditinggal pergi menyadap karet, rumah Rumah Suba'i, warga Dusun II, RT 1, Desa Pulau Harapan, Kecamatan Sembawa, Kabupaten Banyuasin, Sumsel disatroni pencuri, Jumat 8 September 2023 dini hari. Pelaku sendiri yang diduga lebih dari satu orang itu berhasil mengondol barang berharga milik korban berupa uang Rp2,3 juta, emas 4 suku, dan handphone. 

 

Aksi pencurian itu diketahui oleh korban Suba'i usai pulang dari menyadap karet pada pagi harinya. "Saat itu orang tua saya baru pulang menyadap," kata Ika, anak Suba'i. Orang tuanya sendiri berangkat dari rumah menuju kebun karet sekitar pukul 02.00 WIB, tapi saat pulang sudah mendapati keadaan kamar sudah berantakan. 

 

"Abah (Suba'i) menangis sampai merah matanya," jelasnya. Kemudian ibunya sampai mengucapkan "kito keluar tengah dalu nyari duet kecik, wong ngambek duit di rumah."

 

Kedua orangtuanya saat ini terus meratapi kejadian itu, apalagi uang dan emas itu sendiri nantinya untuk keperluan belanja hajatan (pernikahan). 

BACA JUGA:Komplotan Pencuri Besi di PDAM Tirta Betuah Diringkus

 

"Untuk resepsi nikahan adik yang cewek yang sudah nikah Juli lalu. Tapi pesta (hajatan) Oktober nanti. Emas itu untuk nambah modal acara," tukasnya.

 

Dia menerangkan kalau pelaku diduga sudah mengincar cukup lama, karena hanya obrak abrik kamar itu. "Lewat jendela kamar pelaku masuk," ungkapnya.

 

Sumber: