MURATARA, OGANILIR.CO – Apresiasi kinerja petugas kesehatan dan dongkrak pelayanan terhadap masyarakat, Bupati Muratara H Devi Suhartoni, janjikan beberapa peningkatan.
Peningkatan itu, diantaranya sarana dan prasarana fasilitas kesehatan, kompetensi tenaga medis, honor TKS kesehatan, dan insentif dokter terpencil.
Hal ini di sampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Muratara, Dr Arios melalui sekertaris Tasman saat dibincangi Minggu, 26 Februari 2023.
Dia mengungkapkan, sejumlah janji itu diungkapkan secara langsung Bupati Muratara, saat acara temu ramah dengan tenaga medis se-Kabupaten Muratara di Puskesmas Karang Dapo, beberapa waktu lalu.
“Dalam kesempatan itu, banyak yang disampaikan Bupati, terutama dalam mengapresiasi kinerja petugas medis di Muratara. Karena sudah memberikan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat,” ungkapnya.
Dia mengatakan, untuk jumlah tenaga medis di Muratara, tercatat 34 orang di Dinas Kesehatan, 265 di Puskesmas, 97 orang di RSUD Rupit.
Sedangkan untuk tenaga honor 52 di Dinas Kesehatan, 580 di Puskesmas, 250 di RSUD Rupit.
Pihaknya berharap, sejumlah tenaga medis di Muratara terus memberikan kontribusi terbaik dalam melakukan pelayanan terhadap masyarakat.
Sehingga kondisi itu, bisa meningkatkan indikator pelayanan kesehatan di kabupaten Muratara.
“Bupati menyampaikan kinerja Tenaga Kesehatan sudah cukup baik dan petugas harus turun kelapangan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tutupnya singkat. (zul)