PB PTMSI Perbolehkan Petenis Meja Pelatnas Bela Tanah Kelahiran Pada PON Aceh-Sumut 2024

PB PTMSI Perbolehkan Petenis Meja Pelatnas Bela Tanah Kelahiran Pada PON Aceh-Sumut 2024

Petenis meja Pelatnas putri PB PTMSI bersama Emy Rose (petenis meja Filipina) dan coach Lydia Walujan (empat dari kanan). foto: istimewa--

PB PTMSI Perbolehkan Petenis Meja Pelatnas Bela Tanah Kelahiran Pada PON Aceh-Sumut 2024

JAKARTA, oganilir.co - Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 akan dilaksanakan pada 8-20 September 2024. Salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan adalah tenis meja.

Saat ini Pengurus Besar Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PB PTMSI) melaksanakan Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) jangka panjang U-15 putri di GOR Donic PB PTMSI Desa Karya Mekar, Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Ketua Umum PB PTMSI Peter Layardi Lay menuturkan bahwa pihaknya memperbolehkan petenis meja Pelatnas putri untuk membela tanah kelahirannya. Masalah waktu kapan diperbolehkan pulang, pihaknya akan melihat dulu jadwal tenis meja PON XXI Aceh-Sumut. Petenis meja Pelatnas boleh pulang beberapa pekan sebelum PON atau sebulan sebelum PON.

"Kita lihat jadwal PON tenis meja dulu," kata Peter Layardi Lay saat dihubungi oganilir.co, Kamis 7 Maret 2024. 

BACA JUGA:MA Kabulkan Gugatan PTUN Pendaftaran PB PTMSI di KemenkumHAM

Saat ini, sambung Peter Layardi, ada sembilan petenis meja putri yang mengikuti Pelatnas. Mereka berasal dari Jawa Timur, Jawa Barat, Bali, Sulawesi Utara, Sumsel, dan Sumut.

"Kita persilahkan Pengprov PTMSI masing-masing untuk mengirim petenis meja Pelatnas jangka panjang putri U-15 membela tanah kelahirannya," ujarnya.

Dia juga mempersilahkan Pengprov PTMSI asal petenis meja putri untuk mengirimkan atlet daerahnya dititipkan  di Pelatnas untuk bergabung petenis meja Pelatnas. Tujuannya untuk dipasangkan sebagai pemain ganda pada PON Aceh-Sumut nanti.

"Kalau ganda, harus sering latihan biar klop saat pertandingan," imbuhnya.

BACA JUGA:PB PTMSI Datangkan Timnas Filipina

Masalah teknis pengiriman atlet daerah bergabung di Pelatnas, tambah Peter Layardi, akan dibicarakan lebih lanjut antara PB PTMSI dengan Pengprov PTMSI asal atlet.

"Akan ada pembicaraan lebih lanjut untuk itu (penitipan atlet daerah di Pelatnas putri)," tukasnya. 

Petenis Meja Pelatnas Putri U-15 Jangka Panjang PB PTMSI:

Sumber: