Al Nassr Takluk di Kandang, Asa Juara Liga Arab Makin Tertutup

Al Nassr Takluk di Kandang, Asa Juara Liga Arab Makin Tertutup

Al Nassr. foto: X@al nassr fc--

Al Nassr Takluk di Kandang, Asa Juara Liga Arab Makin Tertutup 

RIYADH, oganilir.co - Nama besar Al Nassr tercoreng di Liga Arab. Melakoni laga kandang dalam laga lanjutan Liga Arab Saudi 2023/2024, Al Nassr menelan pil pahit saat menjamu Al Raed di Al Awwal Stadium, Jumat 8 Maret 2024 dini hari WIB. Tim tamu memimpin 1-0 lebih dulu di menit ke-18 lewat Karim El Berkaoui.

Hanya berselang enam menit kemudian atau pada menit ke-24, skor berubah menjadi 1-1. Ayman Yahya merobek gawang Al Raed yang membuat skor tersebut bertahan sampai turun minum.

Al Nassr langsung kecolongan di awal babak kedua. Gawang David Ospina dibobol Mohamed Fouzair setelah menerima assist dari Amir Sayoud. 2-1 Al Raed memimpin.

Al Nassr makin kewalahan menghadapi Al Raed mendekati akhir laga. Al Raed memperbesar keunggulan menjadi 3-1 di menit ke-87 lewat Sayoud.

BACA JUGA:Laga Sengit Tanpa Ronaldo, Al Nassr Ditahan Imbang Al Hazm 4-4

Cristiano Ronaldo sempat nyaris mencetak gol lewat tendangan bebas. Namun, bola eksekusinya masih mengenai mistar gawang.

Tak ada gol tambahan hingga laga tuntas. Al Nassr pun harus rela kalah dari Al Raed.

Hasil ini membuat Al Nassr makin sulit juara. Mereka ada di posisi kedua dengan 53 poin dari 27 laga, kalah sembilan angka dari Al Hilal di puncak klasemen yang baru main 26 kali.

 

Sumber: