Terungkap Fakta Bocah Dibegal di Musi Rawas, Ada yang Datang Cari Air Minum dan Korban yang Kasihan Membantu

Terungkap Fakta Bocah Dibegal di Musi Rawas, Ada yang Datang Cari Air Minum dan Korban yang Kasihan Membantu

Terungkap fakta bocah dibegal di Musi Rawas, ada yang datang cari air minum dan korban yang kasihan membantu. foto: holid/oganilir.co--

MUSI RAWAS, OGANILIR.CO  - Korban aksi begal yang masih muda, Febri Diyanto (14) ternyata kasihan pada seseorang yang belum diketahui identitasnya.

Pria itu datang di lokasi Febri bermain dan meminta air minum. Namun Febri dan temannya mengatakan tidak punya.

Karena kasihan, warga Dusun 5, Desa V Surodadi, Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan itu mau mengantarkan pelaku untu cari air minum.

Rupanya ini hanya modus pelaku saja. Bocah 14 tahun yang punya niat baik mengantar malah dibunuh.

BACA JUGA:Selamat Ya, Duta Literasi Sumsel Ratu Tenny Leriva Sukses Raih Nugra Jasa Dharma Pustaloka dari Perpusnas RI

Jasad siswa VIII SMPN L Sidoharjo itu kemudian ditemukan di saluran irigasi.

Korban sebelumnya dilaporkan hilang usai mengatar orang tidak dikenal (OTD) untuk membeli minuman, Senin, 14 November 2022.

Jasad korban ditemukan oleh warga, dalam keadaan telungkup di irigasi sawah. Tepatnya di area persawahan Desa G2 Dwijaya, Kecamatan Tugumulyo, Musi Rawas, Sumsel, Rabu, 16 November 2022, sekitar pukul 08.30 WIB. 

Kemudian penemuan tersebut dilaporkan ke Polsek Tugumulyo dan Polres Musi Rawas. Setelah itu jasad korban, lansung dibawa ke Puskesmas L Sidoharjo, Kecamatan Tugumulyo untuk dilakukan visum luar.

BACA JUGA:Terungkap, Ternyata Mobil Milik Keluarga yang Tewas di Kalideres, Tidak Hilang Tapi Sudah Dijual Rp160 Juta

Usai visum luar, jasat korban dibawa ke rumah duka di Dusun V, Desa Surodadi, Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas. Kemudian langsung dimandikan untuk dimakamkan di TPU Desa Surodadi.

Kapolres Musi Rawas AKBP Achmad Gusti Hartono SIK, melalui Kasat Reskrim AKP M Indra Parameswara SIK mengatakan korban diduga menjadi korban begal atau pencurian dengan kekerasan (curas).

"Untuk pelaku sedang kita selidiki," katanya singkat, saat dilokasi penumuan jasat Febri, Rabu, 16 November 2022.

Kapolsek Tugumulyo Iptu Kosim menambahkan, dari hasil visum luar di Puskesmas L Sidoharjo, ditemukan luka di kepala bagian kiri. "Diduga akibat benda tumpul," jelasnya.

Sumber: