Jalan Sore di Flyover Patih Galung, Latar Icon Nanas Jadi Objek Foto, Pedagang Jajanan pun Banjir Rezeki

Sore hingga malam, flyover Patih Galung Prabumulih ramai pedagang dengan aneka jajanan. foto: dian/koransumeks--
Sejumlah pengunjung tak hanya asyik berfoto menikmati keindahan jembatan. Banyak yang duduk santai sembari menikmati kuliner. “Kalau bawa anak ke sini 20 ribu itu pasti kurang. Nak mainan, nak makanan. Tapi seru rame,” tukas Mei salah satu pengunjung.
Wali Kota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM, sebelumnya tak mempermasalahkan warga berjualan asalkan menjaga kebersihan. “Yang penting jaga kebersihan juga hati-hati keamanan masing-masing,” tegasnya.
Selain itu, orang nomor satu di kota nanas itu juga menegaskan, jangan sampai kehadiran pedagang mengotori jembatan dan jangan sampai ditabrak kendaraan yang lewat karena tak berhati-hati. “Bagus juga kan itu tidak lama juga euforia seperti itu, jadi biarlah masyarakat juga bisa meningkatkan ekonomi mereka karena banyak yang jualan,” tukasnya. (*)
Sumber: