Hari Ini Pukul 16.00 Wib Minggu 30 April Tol Fungsional Indralaya-Prabumulih Ditutup

Hari Ini Pukul 16.00 Wib Minggu 30 April Tol Fungsional  Indralaya-Prabumulih Ditutup

Pintu Gerbang Tol Indralaya-Prabumulih--

OGANILIR.CO-Setelah selama dua Minggu, dimulai 15 April hingga 30 April 2023, Ruas Jalan Tol Indralaya-Prabumulih di fungsionalkan untuk melayani pengguna jalan alternative dalam menyambut arus mudik dan balik lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah Tahun 2023.

Maka mulai hari ini  Minggu Sore, 30 April 2023 pukul 16.00 Wib, Ruas jalan Tol Indralaya-Prabumulih akan ditutup kembali secara total, selanjutnya akan dilakukan proses penyelesaian sisa pengerjaan yang masih  belum sempurna.

“Untuk fungsional Tol Indralaya-Prabumulih   sampai hari ini 30 April 2023 pukul 16.00 Wib akan kembali ditutup, dan akan dilanjutkan sisa pengerjaan proyek’’kata  EVP Divisi Operasi & Pemeliharaan Jalan Tol PT Hutama Karya (Persero) Dwi Aryono Bayuaji.

BACA JUGA:Tembilahan Riau “Negeri Seribu Parit” dan “Negeri Seribu Jembatan’’.

Data yang dilakukan oleh Hutama Karya, pengguna jalan Tol Ruas Indralaya - Prabumulih periode 15-28 April 2023  sebanyak 71.395 kendaraan yang melintas.

“Dengan jumlah kendaraan yang melintas di Tol Indralaya-Prabumulih hingga mencapai 71 Ribuan kendaraan, menunjukkan trend pemilik kendaraan, sangat membutuhkan adanya Ruas Tol Tersebut ,’’tutur Dwi.

Sementara lanjut Dwi,  data terakhir Jumat 28 April  Volume Lalu Lintas (VLL) selama arus mudik dan balik Lebaran 2023 di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), Hutama Karya mencatat lebih dari 2.6 Juta  kendaraan telah melintasi ruas-ruas JTTS yang dikelola oleh Hutama Karya. Angka tersebut meningkat 41% jika dibandingkan dengan VLL Normal.

BACA JUGA:4 Shio Ini Memiliki Rezeki yang Melimpah Serta Karir Meroket Pesat Pada Bulan Mei 2023

BACA JUGA:Waduh, 6 Golongan Ini Dicoret dari Kepesertaan Penerima Bansos PKH Tahap 2 dan BPNT, Siapa Saja?

Adapun informasi terkait VLL di beberapa ruas tol operasi lainnya pada periode yang sama yaitu (28/04) seperti:

 

- Ruas Bakauheni - Terbanggi Besar sebanyak 54.852 kendaraan, atau lebih tinggi 45% dari VLL normal 

 

- Ruas Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayu Agung sebanyak 22.7642kendaraan, atau lebih tinggi 55% dari VLL normal

 

- Ruas Palembang - Indralaya sebanyak 9.585 kendaraan , atau lebih tinggi 30% dari VLL normal

BACA JUGA:WOW, Uang Kertas Rp 100 Kapal Pinisi Bisa Ditukar Motor Baru, Kolektor Bongkar Faktanya

 

- Ruas Bengkulu - Taba Penanjung sebanyak 2.190 kendaraan atau lebih tinggi 60% dari VLL normal

 

- Ruas Pekanbaru-Dumai sebanyak 20.743 kendaraan , atau lebih tinggi 24% dari VLL normal

 

- Ruas Pekanbaru - Bangkinang sebanyak 8.864 kendaraan atau lebih tinggi 88% dari VLL normal

 

- Ruas Medan - Binjai sebanyak 48.040 kendaraan, atau lebih tinggi 8,4% dari VLL normal

 

- Ruas Binjai - Langsa Seksi 1 (Binjai - Stabat) sebanyak 11.940 kendaraan , atau lebih tinggi 47% dari VLL normal

 

- Ruas Sigli - Banda Aceh Seksi 2, 3 & 4 sebanyak 4.209 kendaraan atau lebih tinggi 65% dari VLL normal

 

Sementara akumulasi VLL ruas tol fungsional tambahan selama arus mudik dan balik lebaran, yakni:

 

- Ruas Sigli - Banda Aceh Seksi 5 & 6 periode 15-28/04 sebanyak 9.169 kendaraan yang melintas 

 

- Ruas Binjai - Langsa Seksi 2 (Stabat - Kuala Bingai / Jalan Proklamasi) periode 16-28/04 sebanyak 20.815 kendaraan yang melintas

 

- Ruas Indralaya - Prabumulih periode 15-28/04 sebanyak 71.395 kendaraan yang melintas 

 

- Ruas Kuala Tanjung - Tebing Tinggi - Parapat periode 15-28/04 sebanyak 149.181 kendaraan yang melintas (Sid)

 

Sumber: