Jelang Semifinal Piala Dunia U-17 2023, Pelatih Mali Janji Pesta Gol ke Gawang Prancis

Jelang Semifinal Piala Dunia U-17 2023, Pelatih Mali Janji Pesta Gol ke Gawang Prancis

Timnas Mali U-17 2023. foto: bola.com--

Jelang Semifinal Piala Dunia U-17 2023, Pelatih Mali Janji Pesta Gol ke Gawang Prancis

SOLO, oganilir.co - Perang  psikologis terjadi antara dua tim Piala Dunia U-17 2023 yang akan menjalani laga di babak semifinal. Yakni Prancis dan Mali. 

Menjelang laga babak empat besar Piala Dunia U-17 2023, Mali melancarkan psywar ke kubu Prancis. Pelatih Mali U-17 Soumaila Coulibaly membuat pernyataan timnya bisa mencetak 10 gol ke gawang Prancis di laga semifinal.

Prancis sempat terkejut mendengar kabar itu dari media saat jumpa pers pre-match di Stadion Manahan, Solo, Senin 27 November 2023. Bahkan, Pelatih Prancis U-17 Jean Luc Vannuchi yang mendengarnya pun terheran-heran dan dia sempat bertanya siapa yang mengatakan hal itu.

"Hah, 10 gol? siapa yang bilang begitu? Dia yang bilang begitu (sambil melirik pelatih Mali), saya harap mereka berusaha untuk bisa begitu. Tapi buat kami, satu gol saja sudah cukup asal bisa bawa kemenangan," kata Jean Luc Vannuchi lantas tersenyum.

BACA JUGA:Amankan Timnas Piala Dunia U-17 di Jakarta, Polda Metro Jaya Kerahkan 2.348 Personel

Coulibaly yang merasa ditunjuk langsung pun mengiyakannya. Bahwa benar jika timnya bisa mencetak 10 gol, tapi dengan catatan. Dia pun kemudian menjelaskan.

"Saya bilang, tentu kami bisa cetak 10 gol. Kalau itu bisa terjadi pasti situasi akan baik bagi kami di laga nanti. Kami hampir selalu mencetak tiga gol dalam satu pertandingan. Tentu kali ini pun kami akan berusaha untuk mencetak gol sebanyak mungkin," ucapnya.

Vannuchi menimpali jika dirinya senang timnya bisa kembali mencapai babak semifinal Piala Dunia U-17. Namun, dia mengaku tidak senang bila yang dicatatkan oleh timnya diragukan. Bagi Prancis U-17, menjaga gawang mereka tetap clean sheet alias tidak kebobolan di waktu pertandingan normal sangat penting. Pasalnya, itu bisa menjaga mentalitas pemainnya untuk bisa terus melangkah ke babak final Piala Dunia U-17 2023.

BACA JUGA:Patut Ditiru, Dispora Kabupaten Bandung Borong Tiket Piala Dunia U-17 2023 untuk Pelajar

Menurut Vannuchi, para pemainnya pasti akan berpikir mereka adalah tim hebat karena bisa tetap menjaga gawang mereka dalam kondisi tak tersentuh gol lawan. Catatan manis itu pula yang ingin diperpanjang Prancis saat bersua Mali dalam laga semifinal di Stadion Manahan, Solo, Selasa 28 November 2023.

Dia sadar tugas itu tidak bakal mudah. Sebab, Mali merupakan tim kuat. Tapi, Prancis yakin bisa meneruskan catatan manis itu. Prancis mengaku sudah mempersiapkan semua dengan baik dan solid.

"Kami akan memperjuangkan sebisa mungkin untuk mengamankan tempat di final. Tim ini akan melanjutkan misi menjaga clean sheet agar bisa melaju ke final dengan kepercayaan diri tinggi,” kata Vannuchi.

“Betul, Mali punya dinamika tim yang apik dengan peluang-peluang yang mereka buat. Tapi, kami pun ingin berusaha untuk bisa mencetak gol di setiap kesempatan seperti lawan Uzbekistan kemarin di perempat final," tambahnya.

Sumber: