640 Mahasiswa Unsri KKN Tematik di 5 Kabupaten/Kota

640 Mahasiswa Unsri KKN Tematik di 5 Kabupaten/Kota

Pelepasan mahasiswa Unsri yang melaksanakan KKN Tematik, Selasa 5 Desember 2023. foto: istimewa--

640 Mahasiswa Unsri KKN Tematik di 5 Kabupaten/Kota

PALEMBANG, oganilir.co - Sebanyak 640 mahasiswa Universitas Sriwijaya (Unsri) mengikuti Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) ke-99 di lima 5 kabupaten/kota di Sumsel. Yakni Kabupaten Lahat, Muara Enim, Kota Prabumulih, Banyuasin, dan Kabupaten OKU Timur.

Pelepasan mahasiswa KKNT Unsri dilakukan oleh Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) Unsri Samsuryadi SSi MKom PhD di halaman Graha Sriwijaya Unsri, Bukit Besar Palembang, Selasa 5 Desember 2023.

KKN Tematik ini akan dilaksanakan dari tanggal 5 Desember 2023 hingga 13 Januari 2024.

Dalam arahannya, Ketua LP2M Samsuryadi SSI MKom PhD mengatakan dengan adanya kegiatan KKN ini, mahasiswa bisa bersosialisasi dari mengikuti budaya dan kondisi atau kehidupan masyarakat di tempat mereka melaksanakan kegiatan KKN.

BACA JUGA:Unsri-BNI Hijaukan Kampus Indralaya dengan Pohon Buah di Taman Firdaus

"Bagaimana kita menyelami, mengetahui, mengedukasi, menggalakkan, mengajak bersatu padu dengan program yang sudah direncanakan. Bukan adik-adik yang menggantikan bekerjanya dan masyarakat setempat  hanya menonton tapi bagaimana kita mengajak masyarakat itu untuk melakukannya dengan panduan dan bimbingan kita," kata Samsuryadi.

Dia berpesan kepada mahasiswa yang mengikuti KKN Tematik agar menjaga nama baik Unsri, menjaga kesehatan, dan memberikan kontribusi dalam membangun desa di bawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). 

Sementara itu, Koordinator Pusat KKN LP2M Unsri, Drs Endro Setyo Cahyono dalam laporannya menyebutkan KKN Tematik ini merupakan angkatan ke-99 yang akan dilaksanakan selama 40 hari dari tanggal 5 Desember 2023 sampai 13 Januari 2024. Ada 640 peserta yang berasal dari 4 fakultas yaitu Fakutas Pertanian, Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik yang terbagi dalam 47 kelompok dengan 47 desa yang tersebar dalam 10 kecamatan dan 5 kabupaten.

BACA JUGA:Peringati Hari Guru, Rektor Unsri Sampaikan Amanat Mendikbudristek

“Jumlah mahasiswa yang mengikuti KKN sebanyak 640 Mahasiswa. Sementara dosen pembimbing lapangan (DPL) sebanyak 23 orang yang sebagian telah hadir pada acara pelepasan ini. Kemudian ada beberapa kelompok yang harus diberangkatkan pada pagi hari tadi yaitu kelompok yang tempat KKN nya jauh. Untuk lainnya akan diberangkatkan setelah acara pelepasan ini,"kata Endro. (ril) 

Sumber: