DKOI Bakal Kawal Maharani Juara Festival Dangdut Menuju DA6 Indosiar

Jumat 23-12-2022,17:14 WIB
Reporter : Sardinan
Editor : Sardinan

         OGAN ILIR, OGANILIR.CO- Perhelatan akbar festival dangdut Ogan Ilir Tahun 2022, yang digelar Dewan Kesenian Ogan Ilir (DKOI) melahirkan para penyanyi yang memiliki talenta dan suara merdu, dalam menuju blantika music dangdut di Tanah Air.

       Salah satunya Maharani, gadis 21 tahun nan cantik asal Desa Soak Batok Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir , dinobatkan sebagai juara 1 pada ajang festival dangdut yang berlangsung selama dua hari Rabu dan Kamis 21-22 Desember 2022 di Gedung Serbaguna Pemkab Lama Ogan Ilir.

         Gadis dengan busana muslimah ini mampu menyisihkan 78 pesaingnya dari utusan  16 Kecamatan se Kabupaten Ogan Ilir.

     "Untuk juara 1 pemenang festival dangdut akan kita promosikan diajang yang lebih bergengsi lagi, termasuk ketika akan mendaftar diri pada ajang  Dangdut Akademi (DA6) Indosiar,"kata Ketua DKOI Drs  Khiarul Kaswan, Jumat,23 Desember 2022.

BACA JUGA:Usia ke-50 God Bless Rambah Dunia Web3 Lewat FMA, Mendengarkan Musik Sambil Investasi Bagi Pemiliknya

        Dikatakan Khairul Kaswan, untuk juara diraih Aulia Dea Safitri utusan Kecamatan Indralaya Utara juga, lalu juara III   Lep Juliansyah   dari Kecamatan Tanjung Raja dan   harapan 1   Maghfiroh   asal Desa Arisan Jaya Kecamatan Pemulutan Barat.

        Menurut Khairul Kaswan, keputusan para pemenang setelah melalui dewan juri, terdiri dari Ismail Mahyuza, Rusdi Hasir, Nasrullah, Muryani dan Udin Pule, juga memilih para pemenang/juara harapan.

Para pemenang mendapatkan tropi, piagam penghargaan, dan hadiah uang dari DKOI, yang diserahkan Sekda Muhsin Abdullah, dan didampingi Ketua DKOI, Drs Khairul Kaswan. “Para pemenang Festival Dangdut Insya Allah akan ditampilkan pada malam puncak HUT Ogan Ilir pada Januari 2023,’’tutur Khairul Kaswan.

        Festival dangdut ditutup Sekda H Muhsin Abdullah, ST,MT, MM mewakili Bupati Panca Wijaya Akbar. Sebelum menutup acara Muhsin didaulat mendendangkan sebuah lagu dangdut. Ia pun membawakan lagu "Ikan dalam Kolam" secara cukup apik.

BACA JUGA:Kabar Duka, Pedangdut Kebanggaan Banten dan Finalis Liga Dangdut Indonesia Meninggal Dunia

        Hadir dalam dalam acara penutupan antara lain Asisten II Nursamsu Alamsyah dan Asisten III Johanas, Sekdin Disporpa Bahruz Syarif, Kabid Kebudayaan Dikbud, Rita, Anggota TKPP yang juga Wanhat DKOI, Iklim Cahya serta para undangan lainnya. 

        Sekda Ogan Ilir H  Muhsin Abdullah  mengucapkan terima kasih  atas terselenggaranya festival dangdut tersebut, karena telah membantu Pemkab Ogan Ilir  dalam menyalurkan hobbi sebagian masyarakat di bidang musik dan lagu dangdut. Sehingga potensi-potensi dapat terpantau dan terjaring, untuk bisa dibina lebih lanjut oleh DKOI.

Sementara menurut Ketua Panpel, Drs Rusdy Effendy, mengatakan,  dalam ajang festival dangdut, Panitia menyediakan 10 lagu wajib untuk masing-masing kategori. Lagu wajib pria yakni Zubaidah, Sonia, Cinta Pasti Kembali, Gadis Malaysia dan Citra Cinta. Kemudian Kodrat, Masih Adakah Cinta, Tak Sebening Hati, Gadis Pantura dan Air Mata Perkawinan.

        Sedangkan lagu wajib untuk wanita/putri masing-masing ; Cinta Dunia Akhirat, Kejam, Payung Hitam dan Si Kecil. Kemudian Laksamana Raja di Laut, Kunanti di Pintu Surga, Cinta Benang Emas, Jera, Sunyi, dan Janji.(sid)

Kategori :