Unggul Dua Kali Pemilihan, Kuyung Kur Terpilih Ketua PWI Sumsel

Unggul Dua Kali Pemilihan, Kuyung Kur Terpilih Ketua PWI Sumsel

Konferprov PWI Sumsel, Kurniadi Terpilih Ketua PWI Sumsel priode 2024-2029--

Unggul Dua Kali Pemilihan, Kuyung Kur Terpilih Ketua PWI Sumsel

OGANILIR.CO-Pupus sudah untuk menobatkan wanita pertama di Sumatera Selatan (Sumsel) menduduki Jabatan Sebagai Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumsel, yanki Dwitri Kartini .

Karena bersangkutan harus mengakui kemampuan dan keunggulan rivalnya Kurnaidi, yang berhasil meraih suara  247 suara, sementara Dwitri Kartini memperoleh 214 suara atau selish 33 suara. Dalam acara Konferprov PWI Sumsel priode 2024-2029.

Konferprov PWI Sumsel  yang berlangsung di gedung Asrama Haji Palembang dibuka langsung oleh Pj Gubernur Sumsel Dr H Agus Fatoni dan dihadiri Ketua PWI Pusat  Hendry Ch Bangun, Kamis , 1 Januari 2024.

BACA JUGA:Buka Konferprov PWI Sumsel, Pj Gubernur Jadi Ustaz Dadakan

Kurnaidi tidak hanya unggul saat putaran kedua, namun pada putaran pertama, Kuyung Kur begitu sapaannya yang kini  masih menjabat Ketua PWI Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) lalu maju ikut bertarung pada pemilihan Ketua PWI Sumsel, meraih dengan 160 suara, sedangkan 6 lawan lainnya yakni Dwitri Kartini 152 suara, Hadi Prayoga 124 suara,   Agus Harizal 30 suara, H.Syarifuddin Basri  1 suara,  H.Afdal Azmi Jambak 1 suara, Richan Joe kosong .

Dengan terpilihnya Kuyung Kur menjadi Ketua PWI Sumsel, maka dia juga dinobatkan kali pertama,  untusan PWI Kabupaten dan Kota di Sumsel yang berhasil menjadi orang pertama di PWI Sumsel .

Prosesi Konferprov PWI yang dimulai pukul 09.00 Wib berakhir menjelang subuh 2 Januari 2024, dengan jumlah peserta yang mempunyai hak suara sebanyak 497 orang anggota PWI .

BACA JUGA:Sah, Konferprov PWI Sumsel Dibuka Pj Gubernur

Dalam pidato perdana Ketua PWI Sumsel terpilih Kurnaidi mengucapkan terima kasih kepada para pendukung, untuk ke depan siap selalu di kritik, ke depan PWI Sumsel lebih maju dari Propinsi lainnya, maju terdepan dari PWI Propinsi lainnya.

Sementara untuk Ketua Dewan Kehormatan Provinsi (DKP) PWI terpilih H. Oktab Riyadi Sumsel l periode 2024-2029 dengan  mengantongi 250 suara.

Pemilihan ketua DKP PWI Sumsel berbarengan dengan pemilihan Ketua PWI Sumsel periode 2024-2029 dengan empat orang kandidat sebagai pesaingnya.

BACA JUGA:Konferprov PWI Sumsel, Panitia Himbau Seluruh Anggota PWI Hadir

Dimana hasil penghitungan suara,  H. Oktab Riyadi unggul dari tiga calon lainnya dengan mengantongi 250 Suara, peraih suara terbanyak kedua H. Syarifuddin Basri  75 suara, ketiga  H. Afdal Azmi  Jambak memperoleh 35 suara, H. Helmi Marsindang mengantongi 32 suara. (Sid)

Sumber: