5 Tips Aman Keramas Setiap Hari, Rambut Anti-Rontok

Tips Aman Keramas Setiap Hari--
oganilir.co - Keramas memang sebaiknya tak dilakukan setiap hari. Tapi, bagi orang dengan kondisi rambut tertentu, mengambil jeda dua atau tiga hari untuk keramas bisa bikin tidak nyaman.
Sah-sah saja jika ingin keramas setiap hari agar terhindar dari rambut yang gampang lepek. Namun, Anda perlu mengikuti beberapa cara aman keramas setiap hari.
Keramas setiap hari sendiri diketahui dapat menimbulkan berbagai masalah pada kulit rambut. Mulai dari menghilangnya minyak alami rambut hingga memicu pertumbuhan ketombe.
Cara ini penting diterapkan agar rambut tidak rusak, rontok, atau bercabang gara-gara keramas tiap hari. Berikut lima tips mencuci rambut tiap hari agar tidak cepat rusak.
BACA JUGA:5 Tips Menebalkan Rambut Tipis Menjadi Lebih Tebal, Mudah ini Caranya!
BACA JUGA:Simple Banget! Tips Jitu agar Hasil Catokan Rambut Tahan Lama
1. Pakai kondisioner
Kondisioner adalah salah satu elemen penting saat keramas setelah sampo. Menurut Firman, kondisioner bisa melindungi permukaan rambut dan melembutkannya.
2. Busakan sampo
Jangan hanya menempelkan cairan sampo ke permukaan rambut dan menggosoknya di sana. Justru yang harus dilakukan adalah membusakan sampo sebelum mengoleskannya ke rambut.
Dokter spesialis dermatologi-venereologi di Bamed Hair Care Adhimukti T. Sampurna menyebut, hal ini penting dilakukan untuk menghindari residu sampo pada kulit kepala.
3. Jangan sembarang gosok
Anda juga tidak boleh memijat atau menggosok kulit kepala dengan cara serampangan. Gosoklah melalui jalur pembuluh darah pada kulit kepala. Anda bisa memulai dari tengah ke samping. Pijat [kulit kepala] itu dari pinggir ke tengah.
BACA JUGA:9 Khasiat Baby Oil untuk Rambut
BACA JUGA:Rambut Rusak Akibat Sering Diwarnai? Begini Cara Merawatnya!
4. Bungkus dengan handuk
Setelah keramas, hal lain yang tak kalah penting adalah cara mengeringkan rambut. Anda tidak boleh mengeringkan rambut dengan cara menggosok-gosok pakai handuk. Sebaliknya, rambut justru cukup dibungkus. Rambut jangan digosok-gosok dengan handuk tapi dibungkus, lalu tekan-tekan.
5. Pakai hair dryer dengan suhu minimal
Sah-sah saja jika ingin mengeringkan dengan hair dryer. Tapi, gunakan suhu paling minimal untuk menekan risiko kerusakan. Kalau pakai hair dryer diatur suhu seminimal mungkin.
Sumber: