4.980 Perangkat Desa di OKU Timur Terdaftar Peserta BPJS Ketenagakerjaan

4.980 Perangkat Desa di OKU Timur Terdaftar Peserta BPJS Ketenagakerjaan

Lanosin (dua dari kiri) memberikan santunan BPJS Ketenagakerjaan kepada ahli waris perangkat desa, Selasa 29 Agustus 2023. foto: khalid SEG--

"Hari ini dibuktikan dengan pemberian santunan sebesar Rp42 juta kepada ahli waris," kata Lanosin didampingi Kepala Dinas PMD OKU Timur H Rusman. 

BACA JUGA:Kasus Dana Hibah Bawaslu, Kejari OKU Timur Tetapkan 3 Tersangka

 

Dia berharap agar BPJS Ketenagakerjaan untuk terus mensosialisasikan kepada seluruh perangkat maupun pekerja. Mengingat pentingnya kegiatan ini, dirinya berharap agar para peserta seksama mendengarkan paparan dari pihak BPJS Ketenagakerjaan bagi Ekosistem Desa.

 

"Sosialisasi ini perlu, sehingga pengetahuan dan pemanfaatan BPJS Ketenagakerjaan dapat sampai ke masyarakat melalui kepala desa," ujarnya.

 

Sehubungan dengan itu dia berharap, program BPJS Ketenagakerjaan bisa dimanfaatkan, dipahami semaksimal mungkin, sehingga pemanfaatannya dapat dimaksimalkan hingga nantinya perlindungan masyarakat bisa dirasakan. 

 

Ditambahkan Asisten I Setda Pemkab OKU Timur Drs Dwi Supriyatno MM, Pemkab siap bersinergi dengan BPJS Ketenagakerjaan agar program ini dapat berjalan dengan baik.

BACA JUGA:Bupati OKU Timur Berikan Bantuan Bagi yang Terdampak Inflasi

 

Ia juga meminta kepada para camat  untuk mendorong kepala desa agar dapat mengikuti program yang banyak manfaatnya ini.

 

"Kepada Kepala Desa agar kiranya untuk mengikutsertakan seluruh perangkatnya," tutupnya.

Sumber: