80 Tenaga Honorer Dilantik Jadi PPPK, Wako Prabumulih Ungkap Sejarah Panjang Pelantikan
PPPK Prabumulih yang dilantik bersama Wako Ridho Yahya. foto: dian SEG--
Pihaknya juga berharap PPPK yang baru dilantik dapat menunjukkan kompetensi secara nyata untuk kemajuan dan pembangunan Pemkot Prabumulih di masa yang akan datang
Dalam kesempatan itu pula, dia juga berpesan kepada para PPPK dalam bekerja tentunya dihadapkan dengan tantangan kerja yang semakin tinggi dan tuntutan profesionalisme sebagai ASN juga semakin tinggi. Untuk itu, PPPK harus memiliki komitmen yang kuat, tanggung jawab, kreatif, inovatif dan berusaha mencari solusi yang akan dihadapi.
BACA JUGA:Kejari Prabumulih Peduli Stunting
"Diharapkan PPPK tenaga teknis juga harus fokus terhadap pengabdian dan bekerja dan berkarya. Jangan berfikir untuk pindah tempat karena pada prinsipnya PPPK tidak boleh pindah dan harus bekerja secara bersungguh-sungguh," pesannya seraya menegaskan menjadi ASN tentunya ada banyak peraturan yang harus ditaati.
Masih kata Prayitno, dia juga berpesan PPPK yang sudah dilantik menunjukkan loyalitas yang tinggi dan selalu menjaga martabat ASN di lingkungan Pemkot Prabumulih.
Sumber: