AFC Cup 2023: ini Peluang 2 Wakil Indonesia untuk Lolos dari Grup

AFC Cup 2023: ini Peluang  2 Wakil Indonesia untuk Lolos dari Grup

PSM Makassar.--

AFC Cup 2023: ini Peluang  2 Wakil Indonesia untuk Lolos dari Grup 

oganilir.co - AFC Cup 2023-2024 matchday 4 akan bergulir pada pada 6-9 November 2023. Ada 17 pertandingan yang akan dimainkan. Indonesia sendiri mengirimkan dua wakilnya di Piala AFC 2023-2024 tersebut. Yakni Bali United dan PSM Makassar. Jika tidak ada perubahan, sejumlah laga pilihan tayang di iNews TV dan live streaming Vision+ (Sportstars, Sportstars 2, dan Soccer Channel).

Matchday 4 kompetisi antarklub Asia, saat ini tiap tim relatif sudah bisa membuat perhitungan terkait peluang lolos ke babak berikutnya. Regulasi AFC Cup 2023-2024 menawarkan 2 jalur lolos dari fase grup, yakni juara grup dipastikan lolos lalu ditemani 2 runner-up terbaik masing-masing dari Zona Asia Barat dan Zona ASEAN.

Dalam jadwal matchday 4, Bali United akan bermain kontra Central Coast Mariners asal Australia. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Rabu, 8 November 2023, pukul 19.00 WIB.

Laga Bali Utd vs Central Coast live iNews TV dan Soccer Channel. Berada di Grup G, skuad asuhan Stefano Cugurra saat ini masih menduduki peringkat 3 klasemen. Saat ini Bali United mengoleksi 4 poin, hasil dari 1 menang, 1 imbang, dan 1 kalah.

BACA JUGA:Liga Champions: PSG Menang Besar Atas AC Milan

Peluang lolos masih sangat terbuka, lantaran Central Coast Mariners sebagai pemuncak klasemen baru mengumpulkan 6 poin. Dengan catatan, tengah pekan ini Bali mampu memetik kemenangan, maka Serdadu Tridatu bisa melangkahi Central Coast di papan klasemen. Bahkan Bali United berpeluang ke puncak tabel, jika pada laga lain Terengganu (Malaysia) gagal menang atas Stallion Laguna (Filipina).

Tapi perjuangan keras sudah menanti Bali United, usai kekalahan 6-3 di markas Central Coast pada 2 pekan lalu. Namun demikian keberhasilan mencetak 3 gol ke gawang Central Coast juga layak diapresiasi dan bisa menjadi pelecut Bali United untuk membukukan hasil lebih baik.

Lebih lanjut, hasil 3 matchday ke depan di AFC Cup 2023-2024 bakal sangat menentukan nasib Bali United, yakni laga home kontra Central Coast pekan ini, serta lawan Laguna pada 29 November.

Kemudian pada pertandingan terakhir, Bali United mesti bermain away kontra Terengganu pada 13 Desember 2023.

BACA JUGA:Liga Champions Asia 2023: Laga Sengit Tercipta, Al Nassr vs Al Duhail Berakhir 4-3

Di sisi lain, PSM Makassar akan melakoni laga tandang ke markas Hougang United (Singapura). Laga ini diagendakan berlangsung di Stadion Jalan Besar, Singapura, pada Kamis 19 November 2023 pukul 17.00 WIB. Jika tak ada perubahan jalannya pertandingan bisa ditonton via iNews TV dan Soccer Channel.

PSM saat ini menduduki peringkat 3 di klasemen Grup H. Juku Eja baru mengumpulkan 3 poin, hasil dari 1 menang dan 2 kalah. Satu-satunya kemenangan PSM diperoleh atas Hougang pada matchday lalu yang berlangsung di Gianyar, Bali, lewat kemenangan 3-1. Kemenangan ini jelas menjadi modal bagus jelang laga away tengah pekan ini.

Kemenangan ini jelas menjadi modal bagus jelang laga away tengah pekan ini. Kemenangan atas Hougang pada matchday 4 juga kian penting, lantaran pada 2 laga terakhir Hai Phong dan Sabah yang akan menjadi lawan PSM. Laga home kontra Hai Phong dijadwalkan 30 November 2023. Sedangkan duel melawan Sabah dalam laga away pada 14 Desember 2023.

Sumber: