Sudah Damai dengan Istri yang Viral, Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdiyanto Malah Dicopot
Viral video wanita ngaku istri Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdianto tuduh suami menikah lagi. foto tangkapan layar video @febysharon/oganilir.co.--
PALEMBANG, OGANILIR.CO – Skandal rumah tangganya yang viral, membuat Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdiyanto SIK MSi, harus legowo. Setelah diperiksa Paminal Propam, dia akhirnya dicopot Kapolri, melalui Surat Telegram Nomor: ST/2356/X/KEP/2022 tertanggal 26 Oktober.
Pada Surat Telegram yang ditandatangani Asisten SDM Irjen Pol Drs Wahyu Widada, AKBP Aris dimutasikan sebagai Pamen Yanma Polri, dalam rangka evaluasi jabatan. Posisinya digantikan oleh AKBP Andi Supriadi SIK MH, yang sebelumnya Koorspripim Polda Sumsel.
Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Sumsel AKBP Erlangga, mengaku telah mendengar kabar soal mutasi Kapolres Muara Enim tersebut. ”Tapi saya belum melihat TR-nya,” akunya, kemarin. Hal senada dikatakan Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Drs Supriadi MM.
Sementara AKBP Andi Supriadi, membenarkan dirinya akan pindah tugas sebagai Kapolres Muara Enim. “Terima kasih, Mas. Mohon doa restunya ya,” ucapnya membalas pesan singkat WhatsApp koran ini, tadi malam.
BACA JUGA:Update: Pelaku Penusukan Perempuan di Sukaraja Ngaku Petugas Sensus Penduduk Sudah Ditangkap Polisi
AKBP Andi Supriadi merupakan alumni Akpol 2003. Satu liting dengan Kapolres Pagaralam, dan Ogan Ilir saat ini. Andi sebelumnya pernah menjadi Kasat Lantas Polres OI, Kasi STNK Subdit Regident Ditlantas Polda Sumsel, Kabag Ops dan Wakapolres Prabumulih, serta lainnya.
Kariernya semakin bersinar, saat menjabat Kasat Resnarkoba Polrestabes Palembang April-Oktober 2021. Kampung-kampung narkoba yang ada di Kota Palembang, tidak takut digerebeknya. Tak ada kompromi terhadap peredaran gelap narkoba. Diapun promosi menjadi Koorspripim Polda Sumsel.
Meski dikenal tegas dalam bertindak, namun Andi kesehariannya berperawakan kalem dan dikenal sebagai sosok Polisi yang alim. Dia selalu mengantongi yasin kecil, di saku bajunya. Kemudian dalam sehari, dia biasa membaca satu juz Alquran. Sehingga setiap bulan Ramadan, tidak heran jika dia selalu khatam Alquran.
Di bagian lain, dicopotnya AKBP Aris Rusdiyanto, diduga kuat terkait diviralkannya oleh akun tiktok dan instagram @febysharon, mulai 18 Oktober 2022 lalu. Dia mengaku sebagai istri sah dari AKBP Aris, yang kala menikah identitasnya berstatus wiraswasta. Feby memposting dia ribut dengan selebgram Meysa Firdaus atau akrab disapa Meysa Thalib.
BACA JUGA:Inter Milan Menang 4-0 atas Viktoria Plzen, Barcelona Terdepak dari Liga Champions Sebelum Kickoff
Sebab Mesya menikah tidak izin lagi dengan Feby sebagai istri sah Aris. Mesya pun menyebut sudah izin dengan istri sah Aris, Melani. Jawaban itu membuat Feby tambah emosi. Tak hanya suara rekaman telepon. Feby juga memposting bukti foto-foto dan video, dengan Aris berikut anak mereka.
Bahkan Feby juga membeberkan, jika Mesya adalah istri keempat. Feby memposting foto dan video, perempuan bernama Nurul Nia dan bayinya. Disebutnya Nurul adalah istri ketiganya Aris. Tak hanya memviralkan di media sosial. Feby juga berfoto di Mabes Polri atau Polda Metro Jaya, dikatakan dia telah melaporkan Aris.
Seperti diberitakan, viral di media sosial seorang wanita mengamuk karena suaminya diduga selingkuh. Disebut- sebut wanita itu mengaku istri sah dari Kapolres Muara Enim, AKBP Aris Rusdianto.
Wanita itu mengaku bernama Feby Sharon mengaku suaminya diduga selingkuh dengan Meysa Thalib, kakak ipar dari artis Taqy Malik hingga dilaporkan ke Bareskrim Mabes Polri.
Sumber: