Kalah Cepat, Jimny 5 Pintu Lebih Dulu Mengaspal di Filipina, Simak Detail Spesifikasinya

Kalah Cepat, Jimny 5 Pintu Lebih Dulu Mengaspal di Filipina, Simak Detail Spesifikasinya

Suzuki Jimny 5-Doors.--

Untuk memastikan kemampuannya di off-road, Jimny memiliki suspensi gandar kaku dengan pegas koil.

Dari segi fitur keselamatan, Jimny 5 pintu dilengkapi beberapa fitur seperti: rem anti-lock dengan electronic brakeforce distribution, brake assist, kontrol stabilitas, hill-start assis, hill descent control, kamera mundur, sensor parkir, dan sepasang kantung udara depan. Eksklusif hanya untuk GLX adalah tambahan tirai (depan dan belakang) dan airbag samping depan.

"Bersiaplah untuk perjalanan yang luar biasa dan rasakan keindahan tempat-tempat yang belum pernah ditemukan oleh siapa pun selain Jimny yang dapat membawa Anda," kata Norihide Takei, Direktur dan General Manager Divisi Otomotif Suzuki Filipina.

BACA JUGA:Suzuki Luncurkan Skutik Maxi 160 Cc, Bakal Saingi Nmax dan Pcx?

Jimny 5-Door sama dengan Jimny tiga pintu, hadir dengan mesin empat silinder 1.5 liter K15B yang mampu menghasilkan tenaga 102 PS pada 6000 rpm dan torsi 130 Nm pada 4000 rpm. Pilihan transmisi termasuk manual 5 kecepatan yang merupakan standar di GL entry-level dan otomatis 4 kecepatan yang hanya tersedia di GLX kelas atas.

Harga Jimny 5 pintu 2024 di Filipina:

GL MT - PHP 1,558 juta (sekitar Rp 447 juta)

GLX AT - PHP 1,698 juta (sekitar Rp 475 juta)

GLX AT Dual Tone - PHP 1,708 juta (478 juta)

Suzuki Jimny 5 pintu segera dijual di Indonesia

BACA JUGA:Suzuki Smash FI Ultimate Bersolek Digempuran Motor Matik, 1 Liter Tembus 66,7 Km

Setelah Filipina, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memastikan akan menjual Jimny 5 pintu. Konsumen bisa melakukan pemesanan dengan uang Rp20 juta sebagai tanda jadi.

Dilansir dari detik.com, salah satu dealer Suzuki di kawasan Bogor, Sales Promotion Suzuki tersebut mengatakan akan melepas Suzuki Jimny 5 pintu seharga Rp 530 juta. Sedangkan salah satu Sales Promotion Suzuki di wilayah Tangerang akan melepas Suzuki Jimny 5 pintu mencapai Rp 478 jutaan.

Menanggapi hal tersebut, 4W Marketing Director PT SIS, Harold Donnel saat media gathering Suzuki, Selasa (24/1/2024) tadi malam, mengatakan akan ada kebijakan khusus soal harga.

"Nanti akan ada Single Price Policy, kita melihat dari pengalaman Jimny 3 pintu itu ada mekanisme pasar yang bermain, ini karena supply and demands yang tidak balance, tapi kita pastikan di Suzuki Jimny 5 pintu ini, price positioning-nya akan lebih pasti. Karena kami yakin dari komposisi demand, akan sesuai dengan suplai. Kita akan menggunakan single price policy untuk wilayah Jabodetabek," ucap Harold.

Sumber: