Belanda Menang, 2 Gol Tercipta Telat di Babak Kedua, Singa dari Teranga Gagal Ulang Sukses Piala Dunia 2002

Belanda Menang, 2 Gol Tercipta Telat di Babak Kedua, Singa dari Teranga Gagal Ulang Sukses Piala Dunia 2002

Cody Gakpo (Belanda) cetak gol ke gawang Senegal lewat sundulan kepala, assist Frenkie de Jong lewat umpan silang. foto: @tsffootball/oganilir.co--

DOHA, OGANILIR.CO - Belanda mengawali kiprah mereka di Piala Dunia 2022 Qatar menghadapi Senegal di Grup A, dengan sangat baik.

Laga berlangsung di Al Thumama Stadium, Senin, 21 November 2022 waktu WIB.

Meski 2 gol Belanda baru tercipta di menit kedua. Namun itu wajar mengingat Senegal bukan tim kacangan. 

Singa dari Teranga adalah juara Afrika dan De Oranje tentu harus menghormati mereka.

BACA JUGA:Babak Pertama, Inggris Unggul 3-0 atas Iran, Gol Dicetak Jude Bellingham, Bukayo Saka dan Raheem Sterling

Senegal membuat sejarah dengan menjadi kampiun Piala Afrika untuk pertama kalinya tahun lalu. Sukses itu membuat mereka lebih percaya diri bertarung di Qatar.

Gol Belanda tercipta di menit 84’, diciptakan Cody Gakpo lewat sundulan kepala dari kotak tengah 16 besar ke arah sudut kiri atas. Gol ini bermula dari assist Frenkie de Jong lewat umpan silang.

Gol kedua Belanda terjadi di menit akhir babak kedua. Tepatnya di menit 90 (11’) injury time, lewat Davy Klaassen yang melakukan tembakan dengan kaki kiri dari bagian tengah kotak 16 ke arah sudut kiri atas gawang Senegal.

BACA JUGA:Sedang Membersihkan Masjid, Rumah Marbot Habis Dilahap Si Jago Merah, Tak Ada Barang yang Bisa Diselamatkan

Babak kedua pun Berakhir. Senegal 0, Belanda 2.

Hasil ini membuat pelatih Senegal, Aliou Cisse pun harus menahan ambisinya memimpin negaranya kembali membuat kejutan di partisipasi ketiga mereka di Piala Dunia.

Sebelumnya, Senegal dalam debut mereka di Piala Dunia 2002 sukses melenggang hingga ke delapan besar. 

Namun di Rusia empat tahun lalu, mereka terhenti secara menyakitkan di penyisihan grup.

BACA JUGA:Hindari Jalan Rusak, Bapak Satu Anak Meninggal Usai Terjungkal Masuk ke Dalam Parit di Jalinsum Muratara

Sumber: