Polda Lampung Tunggu Hasil Ekshumasi Jasad Firullazi, Belum Ada Tersangka dan Sebab Kematian Segera Diketahui

Polda Lampung Tunggu Hasil Ekshumasi Jasad Firullazi, Belum Ada Tersangka dan Sebab Kematian Segera Diketahui

Proses Ekshumasi dan Autopsi Jasad Firullazi di TPU Kelurahan Tanjung Raja Barat, Rabu, 22 Februari 2023. foto: dokumen/hetty/oganilir.co. --

OGAN ILIR, OGANILIR.CO - Penyidik Polda Lampung masih menunggu hasil ekshumasi jasad firullazi. Penyebab kematian akan segera diketahui.

Ekshumasi dan autopsi itu atas kerjasama tim dokter forensik Polda Lampung dan Polda Sumatera Selatan.

Ekshumasi dilakukan di makam umum (TPU) di kelurahan Tanjung Raja Barat Kecamatan Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan.

Diketahui, proses ekshumasi dan autopsi jasad Firullazi sudah dilakukan.

BACA JUGA:Hindari Jalan Berlubang, Pengendara Ini Masuk Jalur Berlawanan, Boyran Tewas Usai ‘Adu Kambing’ Sesama Pemotor

BACA JUGA:Dramatis Aksi Petugas Pemadam Kebakaran Evakuasi 2 Ekor Kambing yang Terjerembab Masuk Sumur di Kota Bogor

Terduga pelaku pencuri kambing yang tewas usai ditangkap polisi itu masih terus diselidiki.

Sedikitnya ada 20 polisi yang sudah diperiksa polisi dalam kasus ini.  

Polres Lampung Utara telah melaksanakan proses ekhumasi selama lebih kurang 6,5 jam, Rabu, 22 Februari 2023 lalu.

Dirreskrimum Polda Lampung, Kombes Pol Reynold Hutagalung mengatakan, ekshumasi dan autopsi tujuannya untuk mengetahui penyebab kematian Firullazi.

BACA JUGA:Hindari Jalan Berlubang, Pengendara Ini Masuk Jalur Berlawanan, Boyran Tewas Usai ‘Adu Kambing’ Sesama Pemotor

BACA JUGA:Dramatis Aksi Petugas Pemadam Kebakaran Evakuasi 2 Ekor Kambing yang Terjerembab Masuk Sumur di Kota Bogor

"Ini salah satu rangkaian penyelidikan kasus tewasnya Firullazi," ungkapnya.

Kasus ini tekuak atas laporan Iriani, istri Firullazi yang menemukan kejanggalan atas kematian suaminya.

Sumber: