Dispar Palembang Gelar Pekan Adat Sumsel, Ajang Kabupaten/Kota Unjuk Tradisi Budaya
Sulaiman Amin. foto: m naba--
Dispar Palembang Gelar Pekan Adat Sumsel, Ajang Kabupaten/Kota Unjuk Tradisi Budaya
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Dinas Pariwisata Palembang akan menggelar Pekan Adat Sumsel 2023 pada 24-28 Juli 2023 mendatang. Pekan Adat Sumsel merupakan Calendar of Charming Events Palembang tahun 2023.
Bahkan, masuk kedalam 10 Top Calender of Charming Events Palembang 2023.
Kepala Dinas Pariwisata Palembang Sulaiman Amin mengatakan bahwa Pekan Adat Sumsel 2023 merupakan bagian dari Calendar of Charming Events Palembang 2023.
"Pekan Adat Sumsel ini luar biasa. Itu merupakan besar kebudayaan dan masuk 10 event terbaik atau top di Palembang," kata Sulaiman Amin kepada SUMEKS.CO ( Grup oganilir.co), Selasa 20 Juli 2023.
Dia menjelaskan, Pekan Adat Sumsel adalah sebuah pergelaran atau perayaan tahunan untuk menghormati dan mempromosikan kebudayaan lokal.
"Acara ini merupakan wujud dari upaya masyarakat dalam melestarikan tradisi-tradisi adat yang telah diwariskan secara turun temurun," jelasnya.
BACA JUGA:Waduh, Tiket Indonesia vs Curacao Habis, Plt Bupati Bogor Mau Borong Diselesaikan Secara Adat
Pekan Adat Sumsel, lanjut Sulaiman Amin, diikuti oleh kabupaten/kota di Sumsel setiap tahunnya. Setiap kabupaten/kota di Sumsel pasti memiliki kekayaan budaya yang khas dan unik.
"Pekan Adat Sumsel ini menjadi wadah bagi kabupaten/kota di Sumsel untuk mempromosikan kebudayaannya," terangnya.
Dikatakannya, acara ini melibatkan berbagai kegiatan yang menampilkan budaya setempat, seperti pertunjukan seni tradisional, pameran kerajinan tangan, lomba adat, dan festival kuliner. Para pengunjung dapat menyaksikan langsung berbagai upacara adat, tarian, musik tradisional, dan berbagai bentuk seni lainnya.
"Hal ini tidak hanya meningkatkan apresiasi terhadap keindahan seni tradisional, tetapi juga membantu melestarikan nilai-nilai budaya yang diwariskan dari generasi ke generasi atau kaum muda, seperti menyasar kepada pelajar dan mahasiswa," tuturnya.
BACA JUGA:Patung Musuh Si Mata Empat Gagah Berdiri di Kampung Adat Dempo Tengah
Dia berharap melalau event tersebut dengan mengikutsertakan generasi muda dalam perayaan Pekan Adat Sumsel diharapkan nilai-nilai kearifan lokal dapat terus dilestarikan dan ditransmisikan kepada generasi mendatang.
Sumber: