Haflah dan Penyerahan Ijazah Santri Ponpes Darun Najah Tanjung Batu

Haflah dan Penyerahan Ijazah Santri  Ponpes Darun Najah Tanjung Batu

Haflah Ponpes Darun Najah Tanjung Batu Ogan Ilir --

Haflah dan Penyerahan Ijazah Santri  Ponpes Darun Najah Tanjung Batu

OGANILIR.CO-Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani, S.H., M.H didampingi Ketua 1 TP. PKK Ogan Ilir Hj. Faizah Ardani  menghadiri Haflah dan Penyerahan Ijazah kepada Santriwan Santriwati Tingkat Ta'am, TK/TPA, Diniyyah, MTs dan MA. Rabu 14 Juni 2023 di Ponpes Darun Najah (MA Darun Najah) Jl. K.H. Umar Abul Hasan Dusun 1 Desa Bangun Jaya Kecamatan Tanjung Batu.

Wabup  H Ardani dalam sambutannya mengatakan, agar  kepada anak anak santri pondok pesantren Darun Najah untuk menerapkan ilmu yang sudah didapat selama di pondok, diantaranya akhlak yang baik, manis pahit selama masa belajar,itu lah seni dalam menimba ilmu, karena dibalik rasa pahit ada rasa manis yang akan didapatkan nanti.

"Satu yang penting untuk diingat, utamakan iman setelah itu baru ilmu. Kalau iman sudah mengisi dada, insha Allah ilmu mengikut di kepala." Pesannya .

BACA JUGA:Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi Akan Hadiri Haflah dan HUT Ponpes Al-Ittifaqiah

Wabup Ardani berharap kepada para santri yang sudah lulus bisa berperan aktif dalam mengikuti setiap event kegiatan MTQ baik daerah, maupun nasional.

"Rahasia keilmuan, Nasehat guru itu sangat berharga untuk kita, semoga anak- anak kita dari sini bisa melanjutkan ke Perguruan tinggi, karena saat ini tidak cukup kita madrasah Aliyah, minimal sarjana Muda (S1) untuk syarat mendaftar pekerjaan nanti".ucapnya (Sid)

Sumber: