Wajah Rizky Billar Tegang dan Pucat, Ini Penampakkan Perdana Usai Tersangka dan Resmi Ditahan
Wajah Rizky Billar tegang dan pucat. Ini penampakkan perdana di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis, 13 Oktober 2022. foto: firda junita/jpnn.com/oganilir.co.--
BACA JUGA:Seram, Sosok Pocong Bikin Pengendara Resah, Berdiri di Rimbun Pohon Bambu yang Minim Penerangan
Hanya saja, dia memastikan peluang suami Lesti Kejora itu ditahan sangat besar. Dan, itu tergantung hasil pemeriksaan lanjutan, hari ini.
“Untuk hari ini yang jelas saudra kita R diperiksa sebagai tersangka, untuk sementara ini masih menunggu, dari penyidik sudah mempersiapkan pertanyaan. Ini adalah ancaman lima 5 tahun (penjara) berarti harus ditahan,” tegasnya.
“Ini proses masih berlangsung untuk itu kita tunggu aja, mudah-mudahan lebih cepat lebih baik. Untuk putusan yang pasti hari ini (soal ditahan),” sebutnya.
Penyidik kata Nurma sudah mempersiapkan 38 pertanyaan untuk Billar hari ini. “Sudha disiapkan 30 tapi seperti kemarin kita siapkan 38 kemudian ditutup dengan 48 pertanyaan. Yang kita mempertanyakan itu adalah seputar laporan sudah dilaporkan oleh saudara L, kita pertanyakan semua,” jelasnya.
BACA JUGA:Preview MU vs Omonia: CR7 dalam Suasana Hati yang Bagus usai Cetak Rekor Dunia Klub 700 Gol
“Untuk sementara saudara R (Rizky Billar) sudah maraton diperiksa sebagai saksi. Sekarang diperiksa sebagai tersangka,” pungkasnya.
Sementara itu, Kuasa hukum Rizky Billar, Hotma Sitompul, mengatakan kliennya akan mengajukan permohonan penangguhan penahanan.
"Pertimbangannya apa? Saya balikkan kepada kalian. Apakah kita harus mendamaikan orang atau bikin orang menjadi ribut? Kan punya jawaban sendiri," ujarnya.
"Ya belum waktunya. Kami ajukan segera permohonan penangguhan penahanan. Kami tunggu satu, dua hari," ucap Hotma di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Rabu, 12 Oktober 2022 malam.
BACA JUGA:Waduh, Penumpang Bikin Onar hingga Babak Belur di Pesawat Turkish Airline Ternyata Pilot Batik Air
Hotma Sitompul mengatakan pihaknya mengajukan permohonan penangguhan penahanan sebagai upaya untuk mendamaikan Rizky Billar dan istrinya, Lesti Kejora.
"Saya minta juga ikut mendamaikan, tidak memanas-manasi situasi," tuturnya.
Dalam kesempatan itu, Hotma Sitompul, meminta seluruh masyarakat ikut membantu mendamaikan situasi terkait kasus kekerasan dalam rumah tangga pasangan selebritas itu.
Kasus kekerasan yang dialami penyanyi Lesti Kejora terjadi pada 28 September 2022 pukul 01.51 WIB dini hari di kediaman keduanya di Cilandak, Jakarta Selatan.
Sumber: jpnn