Tak hanya Segar Diminum Saat Berbuka Puasa, inilah 5 Jus yang Bisa Meningkatkan Daya Ingat

Tak hanya Segar Diminum Saat Berbuka Puasa, inilah 5 Jus yang Bisa Meningkatkan Daya Ingat

--

oganilir.co - Jus yang meningkatkan daya ingat penting untuk dikonsumsi agar terhindar dari mudah lupa.

Ya, semua orang menginginkan punya daya ingat yang tajam.

Ingatan yang tajam tentunya membuat anda bisa lebih fokus, cerdas dan produktif dalam kehidupan sehari-hari.

Banyak orang memilih mengkonsumsi suplemen nootropik untuk meningkatkan daya ingat.

BACA JUGA:6 Khasiat Buah Lontar bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui

BACA JUGA:7 Khasiat Sayur Oyong bagi Kesehatan Tubuh

Nootropik merupakan senyawa alami atau sintetis yang bisa meningkatkan fungsi otak.

Namun demikian, ada beberapa minuman yang mengandung senyawa nootropik alami.

Minuman ini bisa dijadikan jus dan dikonsumsi secara rutin untuk menambah daya ingat anda.

1. Blueberry

BACA JUGA:Khasiat Buah Manggis untuk Kesehatan

BACA JUGA:5 Khasiat Buah Kelengkeng bagi Kesehatan, Apa Saja?

Buah berwarna gelap dengan kandungan antosianin ini mempunyai sifat antioksidan dan anti inflamasi yang cukup tinggi.

Kedua zat ini sangat baik untuk otak lantaran bisa melawan stres oksidatif yang memicu peradangan.

2. Jus Jeruk

Dalam satu cangkir jus jeruk menyediakan 93 persen kebutuhan vitamin C harian.

Vitamin C dalam jeruk juga mempunyai manfaat neuroprotektif.

BACA JUGA:5 Bahaya Vape (Rokok Elektrik) bagi Kesehatan yang Perlu Diwaspadai

BACA JUGA:4 Dampak Radiasi HP bagi Kesehatan Tubuh dan Bagaimana cara Meminimalkannya

Sebuah tinjauan dalam jurnal Nutrients pada 2017 terhadap 50 penelitian, pada manusia menemukan bahwa mereka yang memiliki kadar vitamin C dalam darah lebih tinggi memiliki skor perhatian, ingatan, dan bahasa yang lebih baik dibandingkan mereka yang memiliki tingkat darah atau asupan vitamin C yang lebih rendah.

3. Jus Delima

Jus untuk meningkatkan daya ingat selanjutnya adalah jus delima.

Delima dikenal sarat dengan sifat antioksidan yang membantu memperbaiki kerusakan sel otak dan tubuh akibat radikal bebas.

Selain itu, mengutip Times of India, minum jus delima membantu meningkatkan sirkulasi darah, yang selanjutnya meningkatkan suplai oksigen ke otak dan meningkatkan fungsi otak.

BACA JUGA:Selain Menyegarkan, Inilah 8 Khasiat Es Jeruk Untuk Kesehatan

BACA JUGA:6 Khasiat Tape Singkong untuk Kesehatan yang Perlu Diketahui

Minum jus delima di tengah waktu makan juga dapat membantu meningkatkan kesehatan otak dan daya ingat.

4. Jus Wortel

Wortel dikenal dengan komponen sehatnya yang bermanfaat bagi mata.

Namun, penelitian terbaru mengungkapkan bahwa makanan ini juga bagus untuk otak.

Seperti sayuran berwarna lainnya, sayuran ini merupakan sumber antioksidan dan memiliki kandungan beta-karoten yang tinggi. 

BACA JUGA:5 Khasiat Air Pandan untuk Kesehatan, Atasi Penyakit!

BACA JUGA:Catat, ini 4 Khasiat Buah Rambutan untuk Kesehatan

Jus wortel dapat mengurangi peradangan sel otak dan meningkatkan daya ingat.

5. Pisang

Pisang mengandung triptofan yang cukup tinggi. 

Triptofan sendiri merupakan asam amino yang bisa menghasilkan melatonin dan serotonin, yang berperan penting untuk kesehatan otak.

Serotonin bahkan bisa meningkatkan kapasitas memori pada otak.

Sumber: